Notifikasi

38+ Kumpulan Soal UAS GENAP - SEJARAH - SMA PMS 2 BATANG 2022/2023 dengan Kunci Jawaban

Selamat pagi.. sobat, Di website caktekno.com hari ini 28-Jun-2022 kami menyediakan kumpulan soal, bank soal beserta daftar jawaban/kunci jawaban tentang UAS GENAP - SEJARAH - SMA PMS 2 BATANG yang sangat lengkap untuk semua jenjang pendidikan sebagai sarana belajar kamu belajar dan mengikuti PTS (Penilaian Tengah Semester)/UTS/Ulangan/Tugas Rumah/PR/Ujian Akhir untuk Kelas 12 di sekolah atau sebagai referensi soal untuk bapak dan ibu guru di sekolah. Soal latihan di website ini disusun secara struktur dan mempermudah siswa mempelajari dan menguasai mata pelajaran pada semester 1 dan 2 2022/2023.

38+ Soal UAS GENAP - SEJARAH - SMA PMS 2 BATANG 2022/2023 Lengkap



1. Sejarah adalah kejadian yang terjadi pada masa lalu (ampau) yang disusun berdasarkan peninggalan (barang bukti ) sebuah kejadian. didalam sejarah kita bisa mengenal kembali tentang tentang suatu peristiwa (kejadian dimasa lalu) untuk menjadi sebuah ilmu pengetahuan yang bermanfaat untuk kehidupan manusia, dalam bahasa Inggris kata sejarah yaitu 'history' yang berarti masa lampau. Kemudian dalam bahasa Yunani kata sejarah berasal dari kata 'istoria' yang mempunyai arti 'Belajar', dalam bahasa Jerman kata sejarah disebut dengan Geschichte yang mempunyai artinya sesuatu yang telah terjadi pada masa lalu dalam kehidupan umat manusia.Secara etimologi,sejarah berasal dari syajaratun yang berasal dari bahasa Arab yang berarti ....

a. pohon
[Jawaban Benar]

b. penyelidikan
[Jawaban Salah]

c. pengkajian
[Jawaban Salah]

d. silsilah
[Jawaban Salah]

e. keturunan
[Jawaban Salah]



2. Sejarah membicarakan tentang kejadian, kenyataan, aktualitas yang telah terjadi atau berlangsung pada masa yang lampau. Hal ini mengandung arti bahwa sejarah ….

a. Sebagai ilmu
[Jawaban Salah]

b. Sebagai peristiwa
[Jawaban Benar]

c. Sebagai kisah
[Jawaban Salah]

d. Sebagai seni
[Jawaban Salah]

e. Sebagai pedoman
[Jawaban Salah]



3. Pada saat gerakan nasional rakyat Indonesia hingga lahirnya Budi Utomo, memberikan ilham untuk hidup kreatif dan mengutamakan persatuan bangsa. Hal tersebut menunjukan bahwa sejarah memiliki kegunaan secara ….

a. Edukatif
[Jawaban Salah]

b. Rekreatif
[Jawaban Salah]

c. Sportif
[Jawaban Salah]

d. Adaptif
[Jawaban Salah]

e. Inspiratif
[Jawaban Benar]



4. Perhatikan peristiwa sejarah berikut!

(1) Tanggal 14 Agustus 1945 Jepang menyerah tanpa syrat kepada sekutu

(2) Tanggal 15 Agustus1945 para pemuda menemui Soekarno-Hatta di Pegangsaan Timur Jakarta untuk segera memproklamirkan Kemerdekaan

(3) Tanggal 16 Agustus 1945 terjadi peristiwa Rengasdengklok

(4) Tanggal 17 Agustus 1945 Soekarno Hatta memproklamasikan kemerdekaan Indonesia

(5) Tanggal 16 Agustus 1945 terjadi peristiwa Rengadengklok

(6) Tanggal 18 Agustus 1945 Pengesahan dan penetapan UUD 1945 dalam Sidang PPKI

Peristiwa-peristiwa sejarah di atas merupakan peristiwa sejarah yang bersifat kronologis karena ….

a. peristiwanya tidak berubah-ubah dan tetap
[Jawaban Salah]

b. lingkup peristiwanya dalam kehidupan bernegara
[Jawaban Salah]

c. peristiwanya disusun menjadi kesatuan waktu
[Jawaban Salah]

d. tahapan penulisannya berdasarkan waktu kejadian
[Jawaban Salah]

e. peristiwanya disusun berdasarkan urutan waktu
[Jawaban Benar]



5. Perlawanan Diponegoro terhadap kolonial Belanda terjadi di Jawa, sedangkan dalam waktu bersamaan di Sumatra Barat terjadi perlawanan Padri. Tempat atau daerah terjadinya perlawanan tersebut, dalam konsep ilmu sejarah dikenal dengan dimensi ....

a. Ruang
[Jawaban Benar]

b. Waktu
[Jawaban Salah]

c. Manusia
[Jawaban Salah]

d. Kronologi
[Jawaban Salah]

e. Dinamika
[Jawaban Salah]



6. Kritik terhadap sumber sejarah dengan tujuan untuk menguji apakah isi, fakta dan cerita dari suatu sumber sejarah dapat dipercaya dan dapat memberikan informasi yang diperlukan bisa dilakukan melalui ….

a. Kritik ekstern
[Jawaban Salah]

b. Kritik universal
[Jawaban Salah]

c. Kritik naskah
[Jawaban Salah]

d. Kritik domain
[Jawaban Salah]

e. Kritik intern
[Jawaban Benar]



7. Seorang sejarawan ketika membaca kitab Pararaton menemukan seorang tokoh yang bernama Ken Arok. Pada mulanya keberadaan tokoh tersebut diragukan kebenarannya. Kemudian sejarawan tersebut membaca Prasasti Mula Manurung dan menemukan juga tokoh Ken Arok, akhirnya diapun yakin bahwa keberadaan Ken Arok tidak diragukan lagi kebenarannya. Langkah penelitian yang dilakukan sejarawan tersebut adalah ....

a. historiografi
[Jawaban Salah]

b. kritik intern
[Jawaban Salah]

c. interpretasi
[Jawaban Salah]

d. veririkasi
[Jawaban Benar]

e. heuristik
[Jawaban Salah]



8. Zaman megalitikum yaitu zaman batu besar karena manusia pada saat itu sudah mampu membuat peralatan dalam ukuran besar. Ketrampilan mereka sudah lebih maju.  Kebudayaan manusia zaman tersebut masih dapat dijumpai di Indonesia, yang masih membuat peralatan dari batu besar yaitu suku Nias. Hasil budaya masyarakat praaksara pada masa megalithikum  berupa benda-benda seperti sarkofagus, dolmen, menhir dan punden berundak. Dari benda-benda tersebut menunjukkan bahwa manusia pada masa itu telah mengalami kemajuan yaitu ....

a. manusia telah mengenal kepercayaan animisme dan dinamisme
[Jawaban Salah]

b. perubahan kehidupan dari food gathering menjadi food producing
[Jawaban Salah]

c. pembagian kerja sesuai kemampuan tiap-tiap individu
[Jawaban Salah]

d. sudah mengenal teknologi pembuatan batu besar
[Jawaban Benar]

e. peralatan yang dibuat dari batu yang sudah halus
[Jawaban Salah]



9. Perhatikan ciri-ciri budaya manusia zaman pra aksara berikut !


1. Hidupnya nomanden/berpindah tempat

2. Alat yg digunakan masih kasar

3. Adanya pembagian tugas laki laki berburu perempuan mengolah makanan dan mengurus anak


Berdasarkan ciri-ciri diatas, termasuk budaya manusia masa ….

a. Food gathering
[Jawaban Benar]

b. Food producing
[Jawaban Salah]

c. Logam
[Jawaban Salah]

d. Megalithikum
[Jawaban Salah]

e. Paleolithikum
[Jawaban Salah]



10. Teori yang menyatakan bahwa kebudayaan Hindu-Budha datang ke Indonesia dibawa oleh pedagang adalah ….

a. Waisya
[Jawaban Benar]

b. Satria
[Jawaban Salah]

c. Brahmana
[Jawaban Salah]

d. Arus balik
[Jawaban Salah]

e. Sudra
[Jawaban Salah]



11. Perhatikan gambar diatas!


Gambar diatas termasuk peninggalan kebudayaan ….

a. Islam
[Jawaban Salah]

b. Hindu-budha
[Jawaban Benar]

c. Pra aksara
[Jawaban Salah]

d. Logam
[Jawaban Salah]

e. Paleolithikum
[Jawaban Salah]



12. Sejak masuknya budaya Hindu-Buddha di Nusantara, banyak bermunculan kerajaan khususnya di jalur perdagangan India dan Cina yaitu Sumatera dan Jawa. Namun pada umumnya puncak kejayaan berada pada pemerintahan raja tertentu, setelah wafat pergantian kekuasaan raja sering terjadi. Hal ini terjadi karena….

a. Perebutan kekuasaan antar keluarga raja
[Jawaban Benar]

b. Raja tidak menyiapkan pengganti sebelum wafat
[Jawaban Salah]

c. Campur tangan kekuasaan asing dalam kerajaan
[Jawaban Salah]

d. Seringnya terjadi pemberontakan di wilayah kerajaan
[Jawaban Salah]

e. Para pewaris tahta kerajaan masih terlalu muda
[Jawaban Salah]



13. Islam masuk ke Indonesia pada awalnya di daerah pantai atau pesisir sehingga masyarakat mudah menerima masuknya berkembang dengan pesat di Indonesia melalui ....

a. Peperangan
[Jawaban Salah]

b. Penaklukan
[Jawaban Salah]

c. Perkawinan
[Jawaban Salah]

d. Perdagangan
[Jawaban Benar]

e. Pendudukan
[Jawaban Salah]



14. Perkembangan penyebaran Islam di Indonesia sangat cepat dan banyak faktor yang mempengaruhinya. Penyebaran Islam tersebut muncul dan berkembang mulai dari daerah pesisir tepatnya pada wilayah perdagangan antara pedagang pribumi dengan pedagang timur tengah. hal ini disebabkan karena ….

a. Indonesia terkenal dengan hasil komoditasnya yang laku sampai pasar dunia
[Jawaban Benar]

b. Mereka bisa memohon perlindungan Tuhan dimana saja tanpa pulang kampung
[Jawaban Salah]

c. Setiap orang itu bersaudara
[Jawaban Salah]

d. Hubungan dagang Indonesia dengan India telah lama
[Jawaban Salah]

e. Kesamaan budaya Persia dengan budaya masyarakat Indonesia
[Jawaban Salah]



15. Pengaruh Hindu dan Buddha terhadap kehidupan masyarakat Indonesia terjadi di berbagai aspek kehidupan. Antara lain dalam bidang religi, pemerintahan, bahasa, satra dan arsitektur (bangunan). Bukti pengaruh Hindu-Budha tersebut dapat kita klasifikasikan dalam dua wujud, yaitu fisik dan dan nonfisik. Bukti fisik (arkeologis) masuknya agama Hindu-Buddha di Indonesia yaitu ....

a. penerapan sistem kasta pada masyarakat Indonesia
[Jawaban Salah]

b. penemuan candi yang bercorak Hindu-Budha di Indonesia
[Jawaban Benar]

c. adanya agama Hindu-Budha yang berkembang di Indonesia
[Jawaban Salah]

d. sistem kerajaan mulai dikenal dalam kehidupan masyarakat Indonesia
[Jawaban Salah]

e. raja dianggap sebagai penjelmaan dewa di dunia (kultus dewa raja)
[Jawaban Salah]



16. Pada Bangunan peninggalan Islam sering dijumpai unsur budaya lokal dan Hindu Budha, kondisi ini membuktikan bahwa ….

a. Islam tidak memiliki gaya arsitektur yang menonjol
[Jawaban Salah]

b. Pengaruh Hindu Budha sangat kuat dan sulit di hilangkan
[Jawaban Salah]

c. Arsitek Islam sering meniru bangunan berarsitektur Hindu Budha
[Jawaban Salah]

d. Masyarakat Indonesia tidak menyukai unsur budaya Arab dan Timur Tengah
[Jawaban Salah]

e. Terjadi akulturasi kebudayaan antara Kebudayaan Hindu Budha dan Islam
[Jawaban Benar]



17. Berikut ini yang merupakan kebijakan dari Herman William Daendels untuk mempertahankan Jawa dari seranggan Inggris adalah ….

a. Penghapusan pajak hasil bumi
[Jawaban Salah]

b. Rakyat dipaksa untuk melakukan kerja rodi untuk membangun jalan anyer-panarukan
[Jawaban Benar]

c. Pulau jawa dibagi menjadi 16 karisidenan
[Jawaban Salah]

d. Pemungutan pajak pada awalnya secara perorangan
[Jawaban Salah]

e. Mengadakan monopoli garam dan minuman keras
[Jawaban Salah]



18. Indische Partij dan PNI merupakan organisasi pergerakan nasional yang didirikan di kota Bandung. Keduanya bercorak politik dan menolak untuk bekerja sama dengan pemerintah kolonial Belanda. Para pemimpinnya juga mengalami nasib yang hampir sama yaitu pernah ditangkap, dipenjara atau diasingkan oleh pemerintah kolonial Belanda. Selain hal tersebut keduanya memiliki tujuan yang sama yaitu ....

a. Untuk mencapai kemerdekaan Indonesia
[Jawaban Benar]

b. Mencapai status dominion bersama Belanda
[Jawaban Salah]

c. Untuk mencapai Indonesia berparlemen
[Jawaban Salah]

d. Melawan kolonial Belanda secara fisik
[Jawaban Salah]

e. Membentuk negara Uni Indonesia Belanda
[Jawaban Salah]



19. Pada tanggal 30 April - 2 Mei 1926 di Jakarta (Batavia) diadakan Konggres Pemuda I dengan dipimpin oleh. Moh. Tabrani dari Jong Java. Konggres itu diikuti oleh semua perkumpulan pemuda yang bersifat kedaerahan. Kesimpulan penting yang dibicarakan pada konggres pemuda I seperti yang disampaikan oleh M. Yamin adalah ....

a. bendera merah putih sebagai lambang negara
[Jawaban Salah]

b. lagu Indonesia raya sebagai lagu kebangsaan
[Jawaban Salah]

c. bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan
[Jawaban Benar]

d. pembentukan fusi perkumpulan pemuda
[Jawaban Salah]

e. pembentukan komite pemuda
[Jawaban Salah]



20. Berikut ini merupakan ciri-ciri perlawanan bangsa indonesia sebelum abad ke- 20 adalah ….

a. Perlawanan masih bersifat kedaerahan
[Jawaban Benar]

b. Perjuangan ditujukan untuk mencapai indonesia merdeka
[Jawaban Salah]

c. Perjuangan dipimpin oleh golongan terpelajar (cendekiawan)
[Jawaban Salah]

d. Perjuangan melalui organisasi pergerakan nasional
[Jawaban Salah]

e. Organisasi pergerakan yang berkedudukan di kota menentang berbagai kebijakan pemerintah kolonial Belanda
[Jawaban Salah]



21. Maksud dan tujuan dibentuknya BPUPKI yaitu ....

a. Menyatukan Jepang dengan Indonesia.
[Jawaban Salah]

b. Bekerjasama dengan Sekutu untuk mengusir penjajahan Jepang
[Jawaban Salah]

c. Mempelajari dan menyelidiki hal-hal yang berkaitan dengan pembentukan Negara Indonesia
[Jawaban Benar]

d. Mempersiapkan kemerdekaan Indonesia
[Jawaban Salah]

e. Berperang melawan kolonial Belanda
[Jawaban Salah]



22. Sejak masuknya kekuasaan Jepang di Indonesia, organisasi-organisasi politik tidak dapat berkembang lagi. Bahkan pemerintah pendudukan Jepang menghapuskan segala bentuk kegiatan organisasi-organisasi, baik yang bersifat politik maupun yang bersifat sosial, ekonomi, dan agama. Organisasi itu dihapuskan dan diganti dengan organisasi buatan Jepang. Salah satu organisasi yang dibentuk yaitu Chou Sangi In yang dibentuk Jepang pada 5 September 1943. Badan ini beranggotakan 43 orang dan diketuai oleh Ir. Soekarno. Chuo Sangi In (Badan Pertimbangan Pusat) dimanfaatkan oleh tokoh-tokoh nasional untuk perjuangan Indonesia yaitu ....

a. memusatkan segala potensi masyarakat Indonesia dalam rangka untuk membantu usaha memenangkan perang Asia Timur Raya
[Jawaban Salah]

b. menghimpun potensi bangsa Indonesia untuk membantu Jepang dalam Perang Asia Timur Raya
[Jawaban Salah]

c. mengajukan usul dan menjawab pertanyaaan mengenai soal politik yang perlu dilakukan tentang perbaikan keadaan sosial rakyat
[Jawaban Salah]

d. meningkatkan kesiapsiagaan rakyat terutama para pemudanya untuk bertahan total bila diserang Sekutu
[Jawaban Salah]

e. membangun dan menghidupkan kembali aspirasi bangsa yang tenggelam akibat imperialisme Belanda
[Jawaban Benar]



23. Salah satu faktor yang mendorong pemerintah pendudukan Jepang membubarkan Poetera dan mendirikan Jawa Hokokai adalah .…

a. Para pemimpin bangsa Indonesia memanfaatkan Poetera untuk mendorong munculnya rasa kebangsaan
[Jawaban Benar]

b. Para pemimpin Poetera tidak mau melakukan Seikerei
[Jawaban Salah]

c. Organisasi Poetera dianggap sebagai lambang seluruh aliran pergerakan nasional
[Jawaban Salah]

d. Para pemimipin Poetera menjalin kerja sama dengan kelompok Islam
[Jawaban Salah]

e. Para pemimpin Poetera tidak mampu menjalankan tugasnya
[Jawaban Salah]



24. Perjanjian yang diadakan untuk menyelesaikan perselisihan antara Indonesia dengan Belanda pada tahun 1946 yang berisi penentuan batas antara wilayah Indonesia dengan Belanda yang disebut Garis Van Mook yaitu ….

a. Perjanjian linggarjati
[Jawaban Salah]

b. Perjanjian roem royen
[Jawaban Salah]

c. Perjanjian van mook
[Jawaban Salah]

d. Perjanjian renville
[Jawaban Benar]

e. Perjanjian kalijati
[Jawaban Salah]



25. Sistem parlementer adalah sebuah sistem pemerintahan yang parlemennya memiliki peranan penting dalam pemerintahan. Di bawah ini yang bukan merupakan ciri-ciri sistem pemerintahan parlementer adalah ....

a. Menteri-menteri tidak dapat dibubarkan oleh parlemen
[Jawaban Benar]

b. Kabinet bertanggung jawab kepada parlemen
[Jawaban Salah]

c. Parlemen memiliki kekuasaan yang besar
[Jawaban Salah]

d. Kepala negara adalah raja/presiden dan kepala pemerintah adalah perdana menteri
[Jawaban Salah]

e. Terdapat hubungan yang erat adalah legislatif dan eksekutif
[Jawaban Salah]



26. Kehidupan ekonomi Indonesia di awal kemerdekaan masih sangat kacau. Terjadi inflasi yang parah yang disebabkan oleh beredarnya mata uang Jepang yang tidak terkendali. Selain itu, adanya blokade dari pihak Belanda semakin menyulitkan ekonomi Indonesia. Berikut ini yang merupakan kebijakan ekonomi untuk mengatasi perekonomian Indonesia yang masih sulit pada saat awal kemerdekaan adalah ….

a. Pemindahan ibukota RI ke Yogjakarta
[Jawaban Salah]

b. Pelaksanaan diplomasi menghadapi Belanda
[Jawaban Salah]

c. Pembuatan maklumat-maklumat
[Jawaban Salah]

d. Penambahan defisit anggaran
[Jawaban Salah]

e. Pembuatanoeang Republik Indonesia (ORI)
[Jawaban Benar]



27. PRRI/Permesta merupakan gerakan yang bertujuan memisahkan diri dari NKRI. Gerakan PRRI/ Permesta muncul di tengah keadaan politik yang tidak stabil dalam pemerintahan. Gerakan ini didukung oleh beberapa panglima militer. Pembentukan dewan-dewan dilanjutkan dengan upaya pengambilalihan kekuasaan pemerintah setempat. Gerakan ini berkembang menjadi gerakan terbuka yang menentang pemerintah pusat. Faktor yang menyebabkan terjadinya pemberontakan PRRI dan permesta adalah ....

a. penandatanganan perjanjian Renville yang berdampak pasukan TNI harus meninggalkan wilayah Jawa Barat dan hijrah ke Jawa Tengah
[Jawaban Salah]

b. ultimatum yang dikeluarkan oleh Achmad Husein kepada pemerintah pusat yang menyatakan bahwa kabinet Djuanda harus mengundurkan diri
[Jawaban Salah]

c. ketidakpuasan beberapa daerah di Sumatera dan Sulawesi terhadap alokasi biaya pembangunan dari pemerintah pusat
[Jawaban Benar]

d. keinginan untuk memasukkan anggota Komando Gerilya Sulawesi Selatan (KGSS) ke dalam tentara Angkatan Perang Republik Indonesia Serikat (APRIS)
[Jawaban Salah]

e. keinginan untuk memproklamasikan berdirinya Pemerintah Revolusioner Republik Indonesia (PRRI) di Padang
[Jawaban Salah]



28. Perhatikan tabel perbedaan pemilu berikut ini !


Dari tabel diatas yang menunjukan perbedaan pemilu tahun 1955 dengan 2014 ditunjukan oleh nomor ….

a. 1 dan 2
[Jawaban Salah]

b. 1 dan 4
[Jawaban Salah]

c. 2 dan 4
[Jawaban Salah]

d. 2 dan 3
[Jawaban Salah]

e. 1 dan 3
[Jawaban Benar]



29. Pada tahun 1980 Indonesia meratifikasi tentang batas laut hasil dari Deklarasi Djuanda tahun 1956, dengan Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE). Batas ukur dalam Zona Ekonomi Eksklusif merupakan batas luar dari laut territorial adalah ....

a. 21 mil laut dari garis dasar pantai
[Jawaban Salah]

b. 27 mil laut dari garis dasar pantai
[Jawaban Salah]

c. 12 mil laut dari garis dasar pantai
[Jawaban Salah]

d. 20 mil laut dari garis dasar pantai
[Jawaban Salah]

e. 200 mil laut dari garis dasar pantai
[Jawaban Benar]



30. Demokrasi Terpimpin merupakan konsep yang dicetuskan oleh Presiden Soekarno atas reaksi carut marutnya pemerintahan pada masa demokrasi liberal dimulai dengan berlakunya dekrit presiden 5 Juli 1959 sampai tahun 1966. Pada masa Demokrasi Terpimpin terjadi  penyimpangan terhadap pelaksanaan politik luar negeri Indonesia yang bebas aktif yaitu  ….

a. terbentuknya Poros Jakarta–Peking berarti Indonesia memihak Blok Timur
[Jawaban Benar]

b. menjadi tuan rumah dari penyelenggaraan KAA di Bandung, Jawa Barat
[Jawaban Salah]

c. politik luar negeri Indonesia cenderung mengarah ke Negara kapitalis
[Jawaban Salah]

d. Indonesia mengirimkan pasukan perdamaian di daerah konflik
[Jawaban Salah]

e. politik luar negeri Indonesia cenderung memihak Blok Barat
[Jawaban Salah]



31. Faktor penyebab utama Peristiwa Gerakan 30 September/PKI adalah sebuah peristiwa yang terjadi tengah malam tanggal 30 September sampai dini hari di awal 1 Oktober 1965 ketika tujuh perwira tinggi militer Indonesia beserta beberapa orang lainnya dibunuh dalam suatu usaha pergolakan politik di era demokrasi terpimpin. Tujuan Utama Partai Komunis Indonesia melakukan pemeberontakan pada tahun 1965 adalah ....

a. Merubah sistem kabinet parlementer menjadi presidensiil
[Jawaban Benar]

b. Melakukan kudeta dan merubah dasar negara pancasila menjadi idiologi komunis
[Jawaban Salah]

c. Ingin membentuk angkatan ke lima selain ABRI
[Jawaban Salah]

d. Menolak pelaksanaan demokrasi terpimpin
[Jawaban Salah]

e. Mengurangi peranan angkatan darat dalam kancah politik
[Jawaban Salah]



32. Sebagai negara yang baru merdeka, kehidupan ekonomi nasional Indonesia masih sangat terbelakang. Upaya untuk mengubah struktur ekonomi kolonial menjadi ekonomi nasional berjalan tersendat-sendat. Salah satu faktor yang memengaruhi kondisi tersebut adalah ....

a. Tidak ada ukuran yang pasti dalam perekonomian
[Jawaban Salah]

b. Belum memiliki tenaga ahli dan dana yang memadai
[Jawaban Benar]

c. Belum adanya negara luar yang mau membantu
[Jawaban Salah]

d. Adanya persaingan antar para pengusaha pribumi
[Jawaban Salah]

e. Perekonomian masih sangat tergantung dunia luar
[Jawaban Salah]



33. Gerakan reformasi Mahasiswa Indonesia 1998 menjadi monumental karena dianggap berhasil memaksa Soeharto berhenti dari jabatan Presiden Republik Indonesia pada tangal 21 Mei 1998. Tujuan gerakan Reformasi yang dipelopori mahasiswa pada tahun 1998 adalah ....

a. Memperbarui tatanan bernegara sesuai Pancasila dan UUD 1945
[Jawaban Salah]

b. Mengembalikan tugas kontrol masyarakat terhadap rezim Orde Baru
[Jawaban Benar]

c. Mengembalikan kekayaan negara yang telah diambil pejabat Orde Baru
[Jawaban Salah]

d. Memberdayakan lembaga tinggi negara lebih peduli kepada rakyat
[Jawaban Salah]

e. Menuntaskan permasalahan hukum yang pernah diselewengkan
[Jawaban Salah]



34. Pada masa pemerintahan orde baru, struktur kinerja dan peran negara menjadi sangat kuat karena didukung oleh pemusatan dan penguatan tiga sektor utama. Salah satu sektor utama tersebut yaitu sektor ekonomi. Berikut ini merupakan langkah yang dilakukan pemerintahan orde baru dalam penguatan sektor ekonomi untuk menguatkan peran negara adalah ....

a. meningkatkan pendapatan perkapita nasional
[Jawaban Salah]

b. meningkatkan kegiatan ekspor barang ke luar negeri
[Jawaban Salah]

c. menambah jumlah dana bantuan luar negeri
[Jawaban Benar]

d. menambah devisa negara dengan peningkatan wisata asing
[Jawaban Salah]

e. melaksanakan sistem ekonomi Pancasila untuk kemakmuran
[Jawaban Salah]



35. Pada saat orde baru, Indonesia mengalami keberhasilan dalam bidang pangan. Berikut ini yang merupakan keberhasilan orde baru dalam bidang pangan adalah ….

a. Berhasil melakukan program transmigrasi untuk memenuhi program pemerataan penduduk
[Jawaban Salah]

b. Berhasil melakukan swasembada beras
[Jawaban Benar]

c. Berhasil menekan laju inflasi
[Jawaban Salah]

d. Berhasil menjadi inisiator untuk mendirikan organisasi asean
[Jawaban Salah]

e. Berhasil menurunkan angka kemiskinan yang berpengaruh bagi kesejahteraan rakyat
[Jawaban Salah]



36. Bukti bahwa Indonesia sebagai anggota ASEAN telah melaksanakan politik luar negeri yang bebas aktif antara lain turut serta berpartisipasi dalam meredakan pertikaian antarfaksi di Kamboja pada tahun 1988 dengan cara  ….

a. Memberi bantuan senjata kepada kelompok independen
[Jawaban Salah]

b. Mengirim pasukan garuda sebagai pasukan dewan keamanan pbb
[Jawaban Salah]

c. Memberi bantuan ekonomi dan obat-obatan bagi rakyat kamboja
[Jawaban Salah]

d. Menyediakan tempat untuk pelaksanaan jakarta informal meeting
[Jawaban Benar]

e. Menjadi penengah antara keempat faksi yang sedang bertikai
[Jawaban Salah]



37. Dalam bulan April 1965, pemerintah Orde Baru mengeluarkan pernyataan yang menjadi landasan kebijakan ekonomi pemerintah yaitu ….

a. Masuknya Irian Barat dan Timor Timur ke wilayah kesatuan Republik Indonesia
[Jawaban Salah]

b. Gerakan wajib belajar
[Jawaban Salah]

c. Gerakan orang tua asuh
[Jawaban Salah]

d. Penyederhanaan partai politik
[Jawaban Salah]

e. Mewujudkan program trilogy pembangunan
[Jawaban Benar]



38. Reformasi 1998 menunjukkan perubahan yang dapat mempengaruhi situasi politik nasional bahkan pergantian kepemimpinan. Reformasi memerlukan energi yang besar dan ide-ide cemerlang sehingga mampu menarik masyarakat untuk berpartisipasi dalam perubahan itu sendiri. Pengaruh dan ide-ide tokoh masyarakat yang bersinergi dengan semangat pemuda dan mahasiswa yang energik melahirkan sebuah kekuatan besar dalam masyarakat (people power) untuk melakukan perubahan. Tokoh masyarakat dan pemuda khususnya mahasiswa memainkan peranan penting pada peristiwa Reformasi 1998. Peran tersebut adalah ….

a. menumbangkan pemerintahan orde baru
[Jawaban Benar]

b. pencetus konsep lahirnya reformasi
[Jawaban Salah]

c. penggerak masyarakat melakukan reformasi
[Jawaban Salah]

d. menegakan supermasi hukum disemua lapisan
[Jawaban Salah]

e. menghapus keterlibatan ABRI pada politik praktis
[Jawaban Salah]



39. Orde Baru adalah sebutan bagi masa pemerintahan Presiden Soeharto di Indonesia. Penyebab runtuhnya Orde Baru adalah seperti dibawah ini, kecuali ….

a. Kehidupan ekonomi rakyat semakin mebaik
[Jawaban Benar]

b. Krisi ekonomi yang melanda masyarakat
[Jawaban Salah]

c. Meningkatnya angka pengangguran
[Jawaban Salah]

d. Terkuaknya praktik kkn di kalangan pejabat pemerintah
[Jawaban Salah]

e. Terjadinya krisis kepercayaan
[Jawaban Salah]



40. Tujuan gerakan Reformasi di Indonesia adalah memperbaharui seluruh tatanan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Tetapi dalam perjalannya sejak tahun 1998 sampai sekarang masih ada agenda Reformasi yang diserukan para mahasiswa saat itu belum tercapai adalah ….

a. Pemerintahan yang bebas KKN
[Jawaban Salah]

b. Amandemen UUD 1945
[Jawaban Salah]

c. Penghapusan dwifungsi ABRI
[Jawaban Salah]

d. Otonomi daerah seluas-luasnya
[Jawaban Salah]

e. Supremasi hukum
[Jawaban Benar]



Demikian Kumpulan Soal UAS GENAP - SEJARAH - SMA PMS 2 BATANG 2022/2023 dengan Kunci Jawaban, Semoga membantu

Kelas 12 Kumpulan Soal Pendidikan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.