Notifikasi

38+ Kumpulan Soal SOAL US KELAS 9 2021 SERI AKM BAHASA INDONESIA Lengkap dengan Kunci Jawaban

Halo semuanya.. sahabat, Di website caktekno.com hari ini 20-Apr-2022 kami menyediakan kumpulan soal, bank soal beserta daftar jawaban/kunci jawaban tentang SOAL US KELAS 9 2021 SERI AKM BAHASA INDONESIA | Contoh Soal Bahasa Indonesia yang sangat lengkap untuk semua jenjang pendidikan sebagai sarana belajar kamu belajar dan mengikuti PTS (Penilaian Tengah Semester)/UTS/Ulangan/Tugas Rumah/PR/Ujian Akhir untuk Kelas 9 di sekolah atau sebagai referensi soal untuk bapak dan ibu guru di sekolah. Soal latihan di website ini disusun secara struktur dan mempermudah siswa mempelajari dan menguasai mata pelajaran pada semester 1 dan 2 2022/2023.

38+ Soal SOAL US KELAS 9 2021 SERI AKM BAHASA INDONESIA | Contoh Soal Bahasa Indonesia 2022/2023 Lengkap



1. Bacalah teks berikut!

Menggosok Gigi

Apakah dengan menggosok gigi semakin lama semakin keras gigi kita akan semakin bersih?

Peneliti dari Inggris menjawab tidak. Mereka sudah mencoba berbagai alternative, dan akhirnya menemukan cara yang sempurna untuk menggosok gigi. Cukup menggosok gigi selama dua menit, tanpa harus menggosok dengan keras, aka memberikan hasil terbaik. Menggosok terlalu keras akan membahayakan email gigi dan gusi kita tanpa melepaskan sisa makanan dan plak yang menempel.

Bente Hansen, seorang pakar di bidang menggosok gigi, mengatakan bahwa cara paling baik untuk memegang sikat gigi adalah seperti kita memegang pukpen.’’Dimulai dari satu sudut dan gosok seluruh barisan gigi’’. Jangan lupa menggosk lidah. Pada lidah biasanya terkandung banyak bakteri yang dapat menyebabkan bau mulut!.


Artikel ini menceritakan tentang?

a. Perbedaan cara menggosok gigi
[Jawaban Salah]

b. Jenis sikat gigi yang terbaik untuk dipakai
[Jawaban Salah]

c. Pentingnya gigi yang sehat
[Jawaban Salah]

d. Cara terbaik untuk menggosok gigi
[Jawaban Benar]



2. Amatilah kutipan teks berikut!

‘’Dalam cerita itu jelas sekali, Pinokio yang berbohong hidungnya bertambah panjang. Makin banyak bohongnya, makin panjang hidungnya.’’

‘’Lantas hubungannya dengan saya apa?’’

‘’Nah, mbok coba diingat-ingat, pernah berbohong ndak?’’

Badu terdiam. Mukanya memerah. Ujun hidungnya mengkilat, memantulkan cahaya. Ia sudah tampak seperti Pinokio.

‘’Pak Dukun, itu, kan Cuma dongeng anak-anak mana mungki bisa benar terjadi.’’

‘’Lha hidung Anda itu apa? Tulah The Pinocchio Disease.’’

‘’Tapi Pak Dukun, saya, kan tak pernah bohong, saya tidak pernah..’’

Belum selesai Badu berbicara, hidungnya melejit sepanjang 10 sentimeter

…………………….

Nilai kehidupan yang terdapat dalam kutipan teks diatas adalah…

a. Religi
[Jawaban Salah]

b. Sosial
[Jawaban Salah]

c. Moral
[Jawaban Benar]

d. Budaya
[Jawaban Salah]



3. Di antara pernyataan berikut, manakah pernyataan yang sesuai dengan grafik yang tersedia?

a. Pada April, sejumlah 35 orang siswa mengikuti les Bahasa Indonesia.
[Jawaban Salah]

b. Pada Mei, siswa yang mengikuti les Bahasa Indonesia berjumlah 30 orang.
[Jawaban Benar]

c. Jumlah siswa yang mengikuti les Bahasa Indonesia menurun pada April.
[Jawaban Benar]

d. Siswa yang mengikuti les Bahasa Indonesia paling banyak berjumlah 35 orang.
[Jawaban Benar]

e. Jumlah siswa yang mengikuti les Bahasa Indonesia bulan Februari adalah 25 orang.
[Jawaban Salah]



4. Berdasarkan cerita fabel tersebut, akan diadakan pesta hutan. Binatang apa saja yang terlibat pada cerita tersebut?

a. Ulat
[Jawaban Benar]

b. Ular
[Jawaban Salah]

c. Ayam
[Jawaban Benar]

d. Burung hantu
[Jawaban Benar]

e. Beruang madu
[Jawaban Benar]



5. NALAR


Jika tidak ulangan, Rido membaca komik. Hari ini Rido tidak membaca komik.

a. Rido sedang malas membaca komik
[Jawaban Salah]

b. Rido sedang tidak enak badan
[Jawaban Salah]

c. Rido selalu membaca komik
[Jawaban Salah]

d. Hari ini Rido ada ulangan
[Jawaban Benar]



6. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!

Sebaiknya, brokoli dimasak atau direbus dengan air mendidih dalam kondisi setengah matang. Tambahkan garam untuk membunuh kuman, lalu tiriskan sebentar! Siram dengan air dingin! Fungsi air dingin untuk mempertahankan warna dan memperlambat proses pemasakan brokoli. Dalam kondisi seperti ini, brokoli dapat disimpan 2—3 hari dalam lemari pendingin dan aman dikonsumsi.


Ide pokok paragraf tersebut adalah....

a. cara menyimpan brokoli
[Jawaban Benar]

b. fungsi garam dan penirisan brokoli
[Jawaban Salah]

c. cara mempertahankan warna brokoli
[Jawaban Salah]

d. daya tahan brokoli
[Jawaban Salah]



7. (1) Perkembangbiakan tanaman dapat dilakukan melalui pencangkokan. (2) Selain mudah dilakukan, pencangkokan juga murah biayanya. (3)Pencangkokan dilakukan untuk mendapatkan keturunan yang lebih baik pada suatu tumbuhan sehingga pemanfaatannya terhadap tumbuhan tersebut lebih maksimal. (4)Cara ini dapat dilakukan pada tumbuhan berkayu yang mudah dicangkok.


Kalimat utama pada paragraf di atas ditunjukkan oleh kalimat nomor….

a. 1
[Jawaban Benar]

b. 2
[Jawaban Salah]

c. 3
[Jawaban Salah]

d. 4
[Jawaban Salah]



8. Minuman tradisional merupakan warisan nenek moyang yang harus dilestarikan. Minuman tradisonal tanpa bahan pengawet. Minuman tradisional lebih sehat daripada minuman kemasan ala luar negeri. Sebaliknya, minuman kemasan ala luar negeri menggunakan bahan pengawet. Minuman tradisional lebih mudah dibuat sendiri daripada minuman kemasan ala luar negeri. Bahannya pun mudah didapatkan.


Ide pokok teks tersebut adalah ….

a. minuman tradisional menyegarkan
[Jawaban Salah]

b. minuman tradisional mudah dibuat
[Jawaban Salah]

c. minuman tradisional menyehatkan
[Jawaban Salah]

d. minuman tradisional harus dilestarikan
[Jawaban Benar]



9. Laporan yang sesuai dengan data diagram tersebut adalah...

a. Penjualan pensil di toko B lebih sedikit daripada toko A.
[Jawaban Benar]

b. Toko C merupakan toko dengan penjualan paling sedikit.
[Jawaban Salah]

c. Toko A adalah toko dengan penjualan alat sekolah tertinggi.
[Jawaban Salah]

d. Penjualan pensil di toko A dan toko B sama banyak.
[Jawaban Salah]



10. Sudah sejak tahun 1989 Pak Bani tinggal di Jakarta.


Penulisan pada kalimat di atas salah karena....

a. tidak diakhiri dengan tanda seru (!)
[Jawaban Salah]

b. menggunakan kata sudah
[Jawaban Benar]

c. kata tinggal seharusnya diganti dengan kata tetap
[Jawaban Salah]

d. diawali dengan huruf kapital
[Jawaban Salah]



11. Dari data diagram tersebut, berapakah perbandingan sederhana penjualan pensil pada Toko A dAn B ?

a. 1/3
[Jawaban Salah]

b. 3/5
[Jawaban Salah]

c. 2/3
[Jawaban Salah]

d. 3/4
[Jawaban Benar]



12. Teks 1

Kelabat dirinya terlihat dari balik jendela. Ringgo segera membuka gorden jendelanya dan mencari bayangan yang baru saja lewat. Ia tak menemukan satu orang pun di balik halaman atau jalanan di balik jendela itu. Rasa penasaran kemudian membawanya keluar ke jalan dan menoleh kanan kiri. Di arah kanan, terlihat sorang laki-laki paruh baya memakai kemeja butut berjalan tergesa-gesa.


Tak biasanya paman keluar rumah pada siang hari begini. Apakah ada sesuatu yang terjadi? Ringgo semakin penasaran karena mendapati pagar rumah paman ditinggalkan terbuka begitu saja. Dia curiga kalau pamannya sedang melakukan tindakan yang tidak benar. Namun esok harinya, rasa curiga Ringgo terjawab. Ternyata, pamannya kemarin terburu-buru karena harus menjemput bibi yang datang mendadak dari desa.


Teks 2

"Hey Katak, apa kamu nggak capek seharian lompat keluar masuk air terus ?" tanya Ikan Mas sambil tertawa.

"Jangan bergurau kau, Ikan Mas. Kalo nggak begini, mana bisa aku dapat makanan."

"Makan saja lumut-lumut yang menempel di batu, Katak. Rasanya lezat."

"Kau bilang lezat, karena itu makananmu, Ikan Mas. Sedangkan makananku kan serangga."

"Ah, terserahlah, lihat punggungmu mulai kering," kata Ikan Mas sambil berenang pergi meninggalkan Katak.

Dia memang sudah setengah hari bertengger di atas batu. Namun, belum ada satu pun serangga atau nyamuk yang berhasil ia tangkap untuk sekedar mengganjal perutnya yang keroncongan .


Perbedaan nilai moral dari kedua kutipan teks tersebut adalah...

a. Teks 1 Keburukan seseorang ; Teks 2 Kebaikan kepada sesama
[Jawaban Salah]

b. Teks 1 tentang perasaan peduli sesama ; Teks 2 tentang hubungan kekerabatan yang baik
[Jawaban Salah]

c. Teks 1 tentang kepedulian pada keluarga ; Teks 2 tentang kepedulian terhadap teman
[Jawaban Salah]

d. Teks 1 berprasangka buruk pada orang lain ; Teks 2 mencibir teman yang kesusahan
[Jawaban Benar]



13. Teks 1

Kelabat dirinya terlihat dari balik jendela. Ringgo segera membuka gorden jendelanya dan mencari bayangan yang baru saja lewat. Ia tak menemukan satu orang pun di balik halaman atau jalanan di balik jendela itu. Rasa penasaran kemudian membawanya keluar ke jalan dan menoleh kanan kiri. Di arah kanan, terlihat sorang laki-laki paruh baya memakai kemeja butut berjalan tergesa-gesa.


Tak biasanya paman keluar rumah pada siang hari begini. Apakah ada sesuatu yang terjadi? Ringgo semakin penasaran karena mendapati pagar rumah paman ditinggalkan terbuka begitu saja. Dia curiga kalau pamannya sedang melakukan tindakan yang tidak benar. Namun esok harinya, rasa curiga Ringgo terjawab. Ternyata, pamannya kemarin terburu-buru karena harus menjemput bibi yang datang mendadak dari desa.


Teks 2

"Hey Katak, apa kamu nggak capek seharian lompat keluar masuk air terus ?" tanya Ikan Mas sambil tertawa.

"Jangan bergurau kau, Ikan Mas. Kalo nggak begini, mana bisa aku dapat makanan."

"Makan saja lumut-lumut yang menempel di batu, Katak. Rasanya lezat."

"Kau bilang lezat, karena itu makananmu, Ikan Mas. Sedangkan makananku kan serangga."

"Ah, terserahlah, lihat punggungmu mulai kering," kata Ikan Mas sambil berenang pergi meninggalkan Katak.

Dia memang sudah setengah hari bertengger di atas batu. Namun, belum ada satu pun serangga atau nyamuk yang berhasil ia tangkap untuk sekedar mengganjal perutnya yang keroncongan .


Perbedaan penggunaan bahasa dari kedua kutipan teks tersebut adalah ....

a. Teks 1 menggunakan kata sandang ; Teks 2 menggunakan kata ganti orang kedua
[Jawaban Salah]

b. Teks 1 menggunakan kalimat narasi ; Teks 2 menggunakan kalimat langsung
[Jawaban Benar]

c. Teks 1 menggunakan keterangan tempat di alam ; Teks 2 menggunakan konjungsi sebab akibat
[Jawaban Salah]

d. Teks 1 menggunakan kalimat langsung ; Teks 2 menggunakan kalimat tidak langsung
[Jawaban Salah]



14. "Apa keberadaanku di sini tidak diharapkan. Kalau iya, lebih baik kau coret saja namaku dari daftar hadir!"


Alasan ketidaktepatan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut adalah .....

a. penggunaan tanda seru (!) yang tidak tepat
[Jawaban Salah]

b. penggunaan tanda petik (") yang tidak tepat
[Jawaban Salah]

c. penggunaan tanda koma (,) yang tidak tepat
[Jawaban Salah]

d. penggunaan tanda titik (.) yang tidak tepat
[Jawaban Benar]



15. Asri memutuskan untuk memroses masalah itu hingga ke meja hijau.


Alasan penggunaan kata yang tidak tepat dalam kalimat tersebut adalah ....

a. penggunaan kata ke harus dirangkai
[Jawaban Salah]

b. huruf p pada kata proses yang diberi imbuhan me- harus tetap, tidak luluh
[Jawaban Benar]

c. penggunaan kata yang berlebihan dan boros
[Jawaban Salah]

d. penggunaan kata itu yang harus dihilangkan
[Jawaban Salah]



16. Bacalah teks berikut ini!

(1) Peraturan tentang larangan membakar sampah sebenarnya diatur dalam undang-undang. (2) Namun, masih banyak warga yang tidak mengindahkan larangan tersebut. (3) Ditambah lagi dengan sosialisasi yang masih kurang dan bahkan hampir tidak ada. (4) Padahal, membakar sampah tidak hanya merugikan lingkungan, tetapi juga kesehatan.


(5) Membakar sampah dapat membahayakan kesehatan karena asap yang dihasilkan dari pembakaran mengandung gas karbon dioksida dan karbon monoksida. (6) Selain itu, membakar sampah juga dapat mengganggu hubungan antartetangga. (7) Memang tidak masalah jika seseorang membakar sampah di halaman rumahnya, tetapi asap yang ditimbulkan dapat menyebar ke lingkungan sekitar, termasuk tetangga di sekitar rumahnya. (8) Tentu saja hal ini dapat berpengaruh terhadap kehidupan sosial.


Simpulan paragraf pertama tersebut adalah .....

a. membakar sampah dilarang karena merugikan kesehatan
[Jawaban Salah]

b. membakar sampah masih dilakukan meski telah dilarang
[Jawaban Benar]

c. sosialisasi larangan membakar sampah tidak ada
[Jawaban Salah]

d. membakar sampah merugikan lingkungan
[Jawaban Salah]



17. Bacalah teks berikut ini!

(1) Peraturan tentang larangan membakar sampah sebenarnya diatur dalam undang-undang. (2) Namun, masih banyak warga yang tidak mengindahkan larangan tersebut. (3) Ditambah lagi dengan sosialisasi yang masih kurang dan bahkan hampir tidak ada. (4) Padahal, membakar sampah tidak hanya merugikan lingkungan, tetapi juga kesehatan.


(5) Membakar sampah dapat membahayakan kesehatan karena asap yang dihasilkan dari pembakaran mengandung gas karbon dioksida dan karbon monoksida. (6) Selain itu, membakar sampah juga dapat mengganggu hubungan antartetangga. (7) Memang tidak masalah jika seseorang membakar sampah di halaman rumahnya, tetapi asap yang ditimbulkan dapat menyebar ke lingkungan sekitar, termasuk tetangga di sekitar rumahnya. (8) Tentu saja hal ini dapat berpengaruh terhadap kehidupan sosial.


kalimat yang menyatakan persutujuan dalam teks tersebut terdapat dalam nomor .....

a. (4)
[Jawaban Salah]

b. (6)
[Jawaban Salah]

c. (7)
[Jawaban Salah]

d. (8)
[Jawaban Benar]



18. Bacalah teks berikut ini!

(1) Peraturan tentang larangan membakar sampah sebenarnya diatur dalam undang-undang. (2) Namun, masih banyak warga yang tidak mengindahkan larangan tersebut. (3) Ditambah lagi dengan sosialisasi yang masih kurang dan bahkan hampir tidak ada. (4) Padahal, membakar sampah tidak hanya merugikan lingkungan, tetapi juga kesehatan.


(5) Membakar sampah dapat membahayakan kesehatan karena asap yang dihasilkan dari pembakaran mengandung gas karbon dioksida dan karbon monoksida. (6) Selain itu, membakar sampah juga dapat mengganggu hubungan antartetangga. (7) Memang tidak masalah jika seseorang membakar sampah di halaman rumahnya, tetapi asap yang ditimbulkan dapat menyebar ke lingkungan sekitar, termasuk tetangga di sekitar rumahnya. (8) Tentu saja hal ini dapat berpengaruh terhadap kehidupan sosial.


kalimat yang menunjukkan hubungan sebab akibat terdapat dalam nomor ......

a. (1)
[Jawaban Salah]

b. (2)
[Jawaban Salah]

c. (4)
[Jawaban Salah]

d. (5)
[Jawaban Benar]



19. Candi Jago terletak di kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Tepatnya di sebelah Timur, sekitar 22 km dari jantung kota Malang. Candi Jago merupakan peninggalan Kerajaan Singosari.


Kata yang ejaannya salah dalam teks tersebut adalah.....

a. Kecamatan, Kota, kerajaan
[Jawaban Salah]

b. jago, Kecamatan, Timur
[Jawaban Salah]

c. Kecamatan, timur, Kota
[Jawaban Benar]

d. timur, Kota, kerajaan
[Jawaban Salah]



20. "Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor pada sore dan malam hari ," tulis BMKG melalui laman resminya.


Teks tersebut dapat diungkapkan kembali dengan teks sepadan menjadi...

a. BMKG harus waspada terhadap potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor pada sore dan malam hari.
[Jawaban Salah]

b. Laman resmi BMKG harus waspada terhadap potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor.
[Jawaban Salah]

c. BMKG mengimbau agar masyarakat mewaspadai adanya potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor pada sore dan malam hari.
[Jawaban Benar]

d. Masyarakat mengimbau BMKG melalui laman resminya agar mewaspadai adanya potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Bogor pada sore dan malam hari.
[Jawaban Salah]



21. Bacalah kutipan cerpen berikut!

(1) “Ibu sampai Samarinda jam berapa?” tanyaku. (2) Di luar hujan seolah ditumpahkan dari langit. (3) Angin kencang mematahkan ranting-ranting pohon. (4) Jalan raya Bukit Soeharto semakin gelap. (5) Hanya sinar lampu kendaraan.


Variasi kalimat berikut yang sesuai untuk kalimat nomor (2) adalah ….

a. Tampaknya hujan deras
[Jawaban Salah]

b. Hujan deras sekali
[Jawaban Salah]

c. Hujan yang tumpah dari langit
[Jawaban Salah]

d. Di luar hujan sangat deras
[Jawaban Benar]



22. Bacalah teks berikut!

Banjir adalah bencana yang dampaknya kerusakan fisik, dan moriel Ada dua jenis banjir yaitu banjir bandang dan banjir kecil. Banjir bandang yang bisa mengakibatkan kerusakan jalan, jembatan, dan struktur bangunan.


Perbaikan ejaan yang tepat pada teks tersebut adalah ….

a. fisik menjadi pisik
[Jawaban Salah]

b. bandang menjadi badang
[Jawaban Salah]

c. moriel menjadi moril
[Jawaban Benar]

d. struktur menjadi setruktur
[Jawaban Salah]



23. Bacalah teks berikut!

Pelangi atau bianglala adalah fenomena alam yang terjadi karena pembiasan cahaya matahari oleh butir-butir air. Pelangi mempunyai berbagai macam warna yang saling sejajar dan tampak di langit, pelangi dianggap juga sebagai gejala optik.


Makna kata fenomena pada pargaraf tersebut adalah ….

a. Sesuatu yang luar biasa dan terjadi keajaiban
[Jawaban Salah]

b. Hal-hal yang dapat disaksikan oleh pancaindra
[Jawaban Benar]

c. Peristiwa kenyataan yang tidak bisa diabaikan
[Jawaban Salah]

d. Suatu fakta yang dapat kita temukan di lapangan
[Jawaban Salah]



24. Perhatikan teks berikut!

(1) Notes From Qatar “Positive, Persistence, Pray” merupakan buku bergenre nonfiksi (motivasi). (2) Buku ini ditulis oleh Muhammad Assad dan diterbitkan oleh PT Elex Media Komputindo. (3) Muhammad Assad, atas kuasa Allah, memperoleh beasiswa full S1 di University of Technology Petronas (UTP), Malaysia dan S2 di Qatar Faculty of Islamic Studies (QFIS), Doha. (4) Buku ini memperkaya wawasan pembaca tentang kondisi geografi dan budaya Qatar walaupun tidak menginjakkan kaki ke sana. (5) NFQ ini didedikasikan sebagai media dakwah untuk memberikan pencerahan, dikemas dengan bahasa ilmiah yang mudah dipahami, bukti faktual disertai dengan referensi kutipan ayat suci Alquran, dan hadis. (6) Ada beberapa bagian bab dalam buku yang menunjukkan pengulangan pembahasan bab sebelumnya.

Kelebihan buku ditunjukkan kalimat nomor ....

a. 3
[Jawaban Salah]

b. 4
[Jawaban Salah]

c. 5
[Jawaban Benar]

d. 6
[Jawaban Salah]



25. Perhatikan kalimat – kalimat berikut ini !


1. Tidak lupa, Budi merapikan tempat tidurnya.

2. Kemudian, dia pergi ke sekolah

3. Budi bangun pagi jam 6

4. Setelah itu, dia mandi dan memakai seragam

5. Lalu, dia sarapan pagi bersama kedua orang tuanya.


Kalimat – kalimat di atas akan menjadi sebuah paragraf yang padu, jika disesuaikan dengan urutan....

a. 1, 2, 3, 5, 4
[Jawaban Salah]

b. 3, 1, 4, 5, 2
[Jawaban Benar]

c. 2, 3, 1, 4, 5
[Jawaban Salah]

d. 2, 3, 1, 4, 5
[Jawaban Salah]



26. (1) Kebudayaan dapat dilihat dari dua sisi, yaitu kebudayaan fisik dan kebudayaan nonfisik. (2) Kebudayaan fisik jelas karena merujuk pada benda-benda. (3) Kebudayaan nonfisik ada yang berupa pemikiran dan ada yang berupa wujud tingkah laku. (4) Untuk menjaga kebugaran fisik kita perlu melakukan olahraga secara rutin.

Alasan ketidakpaduan paragraf tersebut adalah karena kalimat nomor ....

a. A. 1 tidak ada hubungannya dengan kalimat 2, 3, dan 4
[Jawaban Salah]

b. B. 4 tidak ada hubungannya dengan kalimat 1, 2, dan 3
[Jawaban Benar]

c. C. 2 tidak ada hubungannya dengan kalimat 1, 3, dan 4
[Jawaban Salah]

d. D. 3 tidak ada hubungannya dengan kalimat 1, 2, dan 4
[Jawaban Salah]



27. Sekolahku mempunyai lingkungan yang sejuk, nyaman, dan bersih. Lokasi sekolahku tepat berada di tengah-tengah perkebunan karet sehingga membuat suasana sekolah terasa segar dan sejuk. Fasilitas di sekolahku juga lengkap. Halaman parkir dan lapangan upacara yang luas berada di sebelah barat gedung utama. Gedung utama sebagai tempat pembelajaran siswa, yaitu gedung A, B, dan C. Di sebelah timur gedung utama terdapat aula besar yang biasanya digunakan untuk acara-acara, seperti wisuda, pernikahan, olahraga, dan lainnya. Selain itu, sekolahku pun mempunyai ruang laboratorium komputer dan cukup lengkap.


Pernyataan yang sesuai dengan isi teks tersebut adalah ….

a. Lingkungan di sekolahku sangat sejuk, nyaman, dan bersih karena terletak di tengah-tengah persawahan.
[Jawaban Salah]

b. Halaman parkir dan lapangan upacara yang luas berada di sebelah timur gedung utama.
[Jawaban Salah]

c. Sekolahku mempunyai ruang laboratorium komputer, IPA, dan laboratorium bahasa yang cukup lengkap.
[Jawaban Salah]

d. Aula besar yang digunakan untuk wisuda, pernikahan, olahraga terletak di sebelah timur gedung utama
[Jawaban Benar]



28. Perhatikan paragraf berikut!

(1) Pantai Gili Terawangan berada di wilayah Lombok. (2) Pantai ini memiliki tata keindahan alam laut yang dapat memancing kedatangan wisatawan yang mendambakan suasana nyaman, tenang, jauh dari hiruk pikuk kota. (3) Khusus bagi mereka yang hobi menyelam, Pantai Gili Terawangan seakan merupakan akuarium alam ukuran raksasa. (4) Pantai Terawangan tempat yang cocok untuk beternak penyu.

Kalimat yang tidak padu pada paragraf tersebut ditandai nomor....

a. 1
[Jawaban Salah]

b. 2
[Jawaban Salah]

c. 3
[Jawaban Salah]

d. 4
[Jawaban Benar]



29. Anis Baswedan adalah salah satu tokoh pendidikan Indonesia yang meluncurkan program “Indonesia Mengajar”. Beliau merekrut anak-anak muda terbaik lulusan perguruan tinggi di Indonesia untuk mengabdi sebagai guru di sekolah-sekolah dasar yang ada di desa-desa di pelosok Indonesia. Lulusan Amerika ini dikenal juga sebagai rektor termuda karena ia baru berusia 38 tahun saat ia didapuk menjadi Rektor Paramadina menggantikan Nurcholis Madjid pada 15 Mei 2007. Komitmennya dalam pendidikan tercermin dalam pernyataannya bahwa pendidikan adalah kunci utama untuk memperoleh janji kemerdekaan.


Keistimewaan tokoh tersebut adalah ...

a. merekrut mahasiswa lulusan terbaik
[Jawaban Salah]

b. berkomitmen memajukan pendidikan
[Jawaban Salah]

c. menggagas program “Indonesia Mengajar”
[Jawaban Salah]

d. menjadi rektor termuda di Indonesia
[Jawaban Benar]



30. Manakah kalimat yang menggunakan huruf kapital secara benar?

a. Ayah membeli sapi ke kabupaten boyolali
[Jawaban Salah]

b. Ayah membeli Sapi ke Kabupaten Boyolali
[Jawaban Salah]

c. Ayah membeli sapi ke kabupaten Boyolali
[Jawaban Salah]

d. Ayah membeli sapi ke Kabupaten Boyolali
[Jawaban Benar]



31. Cermatilah Paragraf Berikut!

Tahun 2014, bendera Babymetal makin berkibar oleh meluncurkan album perdana Babymetal yang terjual ketika mencapai 37.463 copy dan menempati peringkat keempat di tangga lagu Oricon juga peringkat ketiga di Billboard Jepang. Bahkan, album ini dan berada di posisi teratas iTunes Metal Chart di Amerika Serikat, Britania Raya, dan Jerman. Ini adalah pencapaian puncak musisi Jepang dengan pertama kalinya dalam sejarah.


Perbaikan kata konjungsi (penghubung) yang tercetak miring pada paragraf tersebut adalah...

a. dengan, oleh, agar, ketika, dan
[Jawaban Salah]

b. oleh, agar, ketika, dan, dengan
[Jawaban Salah]

c. dengan, hingga, dan, juga, untuk
[Jawaban Salah]

d. hingga, untuk, juga, ketika, dan
[Jawaban Salah]

e. dengan, hingga, juga, untuk, dan
[Jawaban Benar]



32. 1. Perhatikan teks berikut dengan cermat!

(1) Hujan deras yang turun pada Senin, 3 Desember 2018, menyebabkan banjir di jalur utama Pantura. (2) Sejumlah kendaraan mengalami mogok setelah menerobos banjir di Jalan Kaligawe dan Terboyo, Semarang, Jawa Tengah. (3) Akibatnya, terjadi kemacetan panjang di sepanjang jalan tersebut. (4) Musim hujan diperkirakan akan berakhir bulan

April 2019.

Perbaikan teks tersebut agar menjadi padu adalah dengan menghilangkan kalimat nomor ....

a. A. (1)
[Jawaban Salah]

b. B. (2)
[Jawaban Salah]

c. C. (3)
[Jawaban Salah]

d. D. (4)
[Jawaban Benar]



33. Penulisan huruf kapital yang benar pada kalimat di bawah ini adalah…

a. ayah bertanya “di mana adikmu?”
[Jawaban Salah]

b. Ayah bertanya, ”Di mana adikmu?”
[Jawaban Benar]

c. Ayah bertanya, “di mana adikmu?”
[Jawaban Salah]

d. ayah bertanya, "Di mana Adikmu?"
[Jawaban Salah]



34. “Belajarlah yang rajin demi masa depanmu Nak, kata ibu menasihatiku”. Perbaikan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut yang tepat adalah …

a. “Belajarlah yang rajin demi masa depanmu, Nak, kata ibu menasihatiku.”
[Jawaban Salah]

b. “Belajarlah yang rajin demi masa depanmu, Nak,” kata ibu menasihatiku.
[Jawaban Benar]

c. “Belajarlah yang rajin demi masa depanmu, Nak?” kata ibu menasihatiku.
[Jawaban Salah]

d. “Belajarlah yang rajin demi masa depanmu Nak kata ibu menasihatiku.”
[Jawaban Salah]



35. Perhatikan kalimat berikut!

Sejak dari masa kecil Habibie sudah sangat senang sekali membaca banyak buku-buku.


Alasan ketidakefektifan kalimat tersebut adalah karena berlebihan menggunakan kata .....

a. A. dari, masa, sudah, sekali, dan banyak
[Jawaban Benar]

b. B. dari, masa, sekali, dan banyak
[Jawaban Salah]

c. C. sudah,sangat, senang, dan buku
[Jawaban Salah]

d. D. sejak, sudah, banyak, dan buku
[Jawaban Salah]



36. Kerasnya upaya kami dalam menjuangkan nasib para buruh akhirnya sedikit membuahkan hasil yang signifikan.

Kesalahan penggunaan kata dalam kalimat di atas ialah …

a. Kerasnya, seharusnya sekerasnya
[Jawaban Salah]

b. Menjuangkan, seharusnya memperjuangkan
[Jawaban Benar]

c. Akhirnya, seharusnya akhiri
[Jawaban Salah]

d. Sedikit, seharusnya sesedikit mungkin
[Jawaban Salah]

e. Membuahkan, seharusnya membuahi
[Jawaban Salah]



37. Suplemen ini memiliki berbagai khasiat seperti melancarkan peredaran darah, … nafsu makan, dan meningkatkan daya tahan tubuh.

Kata berimbuhan yang tepat untuk mengisi kekosongan pada kalimat di atas ialah …

a. Menambahkan
[Jawaban Salah]

b. Menambahi
[Jawaban Salah]

c. Menambah
[Jawaban Benar]

d. Ditambahkan
[Jawaban Salah]

e. Ditambahi
[Jawaban Salah]



38. Seekor harimau sedang sibuk mengasah

taringnya pada sebuah batang pohon. Secara

kebetulan, lewatlah seekor rubah. Rubah yang

suka mengolok-olok hewan lain, langsung

mengoloknya dengan berpura-pura melihat ke

sana kemari, seolah-olah takut pada musuh

yang tidak terlihat. Akan tetapi, harimau

tidak memedulikan tingkah rubah dan tetap

melanjutkan pekerjaannya.

"Mengapa engkau melakukan hal

tersebut?" kata rubah dengan senyum

mengejek. "Saya tidak melihat ada musuh

dan bahaya di sini."

"Kamu benar, memang sekarang tidak

ada musuh dan bahaya yang mengancam,"

jawab harimau. "Akan tetapi, ketika musuh

benar-benar datang, saya tidak akan sempat

mengasah taring saya lagi seperti sekarang.

Saat musuh dan bahaya datang, setidak-

tidaknya saya telah memiliki senjata untuk

menghadapinya."


Tokoh utama pada teks tersebut adalah ..

a. Bangau
[Jawaban Salah]

b. Rubah
[Jawaban Salah]

c. Singa
[Jawaban Salah]

d. Harimau
[Jawaban Benar]



39. Seekor harimau sedang sibuk mengasah

taringnya pada sebuah batang pohon. Secara

kebetulan, lewatlah seekor rubah. Rubah yang

suka mengolok-olok hewan lain, langsung

mengoloknya dengan berpura-pura melihat ke

sana kemari, seolah-olah takut pada musuh

yang tidak terlihat. Akan tetapi, harimau

tidak memedulikan tingkah rubah dan tetap

melanjutkan pekerjaannya.

"Mengapa engkau melakukan hal

tersebut?" kata rubah dengan senyum

mengejek. "Saya tidak melihat ada musuh

dan bahaya di sini."

"Kamu benar, memang sekarang tidak

ada musuh dan bahaya yang mengancam,"

jawab harimau. "Akan tetapi, ketika musuh

benar-benar datang, saya tidak akan sempat

mengasah taring saya lagi seperti sekarang.

Saat musuh dan bahaya datang, setidak-

tidaknya saya telah memiliki senjata untuk

menghadapinya."


Penyebab konflik cerita pada teks tersebut adalah ....

a. Ada musuh dan bahaya di dalam hutan.
[Jawaban Salah]

b. Rubah bermusuhan dengan semua hewan di dalam hutan .
[Jawaban Salah]

c. Rubah suka mengolok-olok hewan lain, termasuk harimau,
[Jawaban Benar]

d. Harimau suka mengasah taringnya untuk pamer.
[Jawaban Salah]



40. Seekor harimau sedang sibuk mengasah

taringnya pada sebuah batang pohon. Secara

kebetulan, lewatlah seekor rubah. Rubah yang

suka mengolok-olok hewan lain, langsung

mengoloknya dengan berpura-pura melihat ke

sana kemari, seolah-olah takut pada musuh

yang tidak terlihat. Akan tetapi, harimau

tidak memedulikan tingkah rubah dan tetap

melanjutkan pekerjaannya.

"Mengapa engkau melakukan hal

tersebut?" kata rubah dengan senyum

mengejek. "Saya tidak melihat ada musuh

dan bahaya di sini."

"Kamu benar, memang sekarang tidak

ada musuh dan bahaya yang mengancam,"

jawab harimau. "Akan tetapi, ketika musuh

benar-benar datang, saya tidak akan sempat

mengasah taring saya lagi seperti sekarang.

Saat musuh dan bahaya datang, setidak-

tidaknya saya telah memiliki senjata untuk

menghadapinya."


Amanat yang terkandung dalam teks tersebut adalah....

a. Jangan lupa mengasah senjata untuk menghadapi musuh.
[Jawaban Salah]

b. Selalu waspada dan siap dalam menghadapi segala hal.
[Jawaban Benar]

c. Hindari permusuhan dengan orang lain.
[Jawaban Salah]

d. Jangan suka mengolok-olok orang lain.
[Jawaban Salah]



Demikian Kumpulan Soal SOAL US KELAS 9 2021 SERI AKM BAHASA INDONESIA | Contoh Soal Bahasa Indonesia Lengkap dengan Kunci Jawaban, Semangat Sob

Kelas 9 Kumpulan Soal Pendidikan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.