Notifikasi

18+ Kumpulan Soal TEKS CERITA SEJARAH Terbaru dengan Kunci Jawaban

Hai, Apa kabar?.. sahabat, Di website caktekno.com hari ini 18-Jun-2022 kami menyediakan kumpulan soal, bank soal beserta daftar jawaban/kunci jawaban tentang TEKS CERITA SEJARAH yang sangat lengkap untuk semua jenjang pendidikan sebagai sarana belajar kamu belajar dan mengikuti PTS (Penilaian Tengah Semester)/UTS/Ulangan/Tugas Rumah/PR/Ujian Akhir untuk Kelas 12 di sekolah atau sebagai referensi soal untuk bapak dan ibu guru di sekolah. Soal latihan di website ini disusun secara struktur dan mempermudah siswa mempelajari dan menguasai mata pelajaran pada semester 1 dan 2 2022/2023.

18+ Soal TEKS CERITA SEJARAH 2022/2023 Lengkap



1. Film berikut merupakan wujud teks cerita sejarah....

a. Bumi dan Manusia
[Jawaban Salah]

b. Sultan Agung
[Jawaban Salah]

c. Jenderal Sudirman
[Jawaban Salah]

d. dokumenter "Pembacaan Teks Proklamasi oleh Soekarno"
[Jawaban Benar]

e. Teman Tapi Menikah
[Jawaban Salah]



2. Salah satu ciri teks cerita sejarah adalah...

a. faktual
[Jawaban Benar]

b. ada pandangan pribadi penulis
[Jawaban Salah]

c. tidak ada bukti otentik yang menunjukkan kejadian sebenarnya
[Jawaban Salah]

d. ada tokoh lain yang dapat mewarnai cerita
[Jawaban Salah]

e. boleh menyertakan pendapat ahli sejarah
[Jawaban Salah]



3. Salah satu ciri teks novel sejarah adalah...

a. Cerita hasil imajinasi sang pengarang
[Jawaban Salah]

b. Cerita yang berlatar belakang sejarah, namun diolah dengan imajinasi pengarang
[Jawaban Benar]

c. Cerita masa lalu yang benar-benar terjadi
[Jawaban Salah]

d. Ada bukti-bukti otentik yang menguatkan sejarah yang diceritakan
[Jawaban Salah]

e. Bersifat argumentatif
[Jawaban Salah]



4. Mengapa film "Bumi dan Manusia" dikatakan sebagai wujud teks novel sejarah?

a. Tokoh-tokoh dalam film adalah hasil imajinasi pengarangnya
[Jawaban Salah]

b. Tokoh-tokoh film tersebut benar-benar tercatat dalam sejarah
[Jawaban Salah]

c. Latar belakang sejarah dalam film tersebut adalah perjuangan hak asasi pribumi dari penjajahan Belanda, tetapi tetap ada imajinasi pengarangnya
[Jawaban Benar]

d. Film tersebut benar-benar faktual
[Jawaban Salah]

e. Cerita film "Bumi dan Manusia" seluruhnya hasil imajinasi pengarangnya
[Jawaban Salah]



5. Teks cerita sejarah dan teks novel sejarah merupakan teks naratif karena....

a. berbentuk cerita
[Jawaban Salah]

b. memiliki urutan peristiwa dan waktu
[Jawaban Benar]

c. memiliki kalimat utama dalam tiap paragraf cerita
[Jawaban Salah]

d. memiliki ide pokok paragraf
[Jawaban Salah]

e. menggunakan kata kerja material
[Jawaban Salah]



6. Kaidah kebahasaan teks novel sejarah adalah berkalimat lampau, karena....

a. bercerita peristiwa yang terjadi di masa lampau
[Jawaban Benar]

b. pengembangan cerita berdasarkan urutan peristiwa dan waktu
[Jawaban Salah]

c. bercerita tindakan yang dilakukan para tokoh cerita
[Jawaban Salah]

d. bercerita tentang apa yang dipikirkan atau dirasakan tokoh ceritanya
[Jawaban Salah]

e. menunjukkan adanya dialog para tokoh cerita
[Jawaban Salah]



7. Novel sejarah banyak menggunakan kalimat langsung karena....

a. menceritakan peristiwa masa lampau
[Jawaban Salah]

b. menunjukkan urutan peristiwa dan waktu
[Jawaban Salah]

c. para tokoh cerita melakukan tindakan sesuai yang diinginkan
[Jawaban Salah]

d. para tokoh cerita berpikir dan memiliki rasa
[Jawaban Salah]

e. terjadi dialog antar tokoh cerita
[Jawaban Benar]



8. Kata kerja mental sebagai kaidah kebahasaan novel sejarah, karena....

a. bercerita peristiwa yang terjadi di masa lampau
[Jawaban Salah]

b. terdapat urutan peristiwa dan waktu
[Jawaban Salah]

c. para tokoh cerita melakukan perbuatan fisik
[Jawaban Salah]

d. para tokoh memiliki pikiran atau apa yang dirasakan
[Jawaban Benar]

e. terdapat dialog antar tokoh cerita
[Jawaban Salah]



9. Kata kerja material terdapat dalam novel sejarah, karena....

a. cerita berlatar peristiwa masa lampau
[Jawaban Salah]

b. memiliki urutan peristiwa dan waktu
[Jawaban Salah]

c. menggambarkan tindakan fisik yang dilakukan tokoh cerita
[Jawaban Benar]

d. menggambarkan apa yang dipikirkan dan dirasakan tokoh cerita
[Jawaban Salah]

e. para tokoh cerita berdialog
[Jawaban Salah]



10. Secara umum teks novel sejarah memiliki struktur teks yang sama dengan struktur fiksi lainnya. Struktur teks tersebut memiliki fungsi membangun terbentuknya sebuah teks cerita yang baik, diantaranya adalah ...

a. orientasi, alur cerita, komplikasi, klimaks, dan resolusi, coda
[Jawaban Salah]

b. orientasi, pengungkapan peristiwa, menuju konflik, puncak konflik, resolusi, coda.
[Jawaban Benar]

c. orientasi, komplikasi, rangkaian peristiwa, resolusi, evaluasi, coda
[Jawaban Salah]

d. orientasi, pengungkapan peristiwa, penyebab konflik, puncak konflik, resolusi, koda.
[Jawaban Salah]

e. orientasi, pengenalan situasi, komplikasi, evaluasi, resolusi, koda
[Jawaban Salah]



11. Cermati judul-judul novel berikut!

(1) Remy Sylado, Novel pangeran Diponegoro Menggagas Ratu Adil

(2) S.H. Mintardja, Kemelut di Majapahit

(3) Pramudya Ananta Toer, Rumah Kaca

(4) Ahmad Tohari, Ronggeng Dukuh Paruk

(5) Andrea Hierata, Laskar Pelangi

Judul-judul novel yang berlatar belakang sejarah terdapat pada nomor ... .

a. (1) dan (3)
[Jawaban Benar]

b. (2) dan (4)
[Jawaban Salah]

c. (3) dan (4)
[Jawaban Salah]

d. (3) dan (5)
[Jawaban Salah]

e. (4) dan (5)
[Jawaban Salah]



12. Salah satu ciri kebahasaan novel sejarah adalah menggunakan kata kerja mental (menyatakan sesuatu yang dipikirkan atau dirasakan). Kalimat-kalimat berikut yang menggunakan kata kerja mental adalah ... .

a. Raja kertarajasa membacakan keputusan itu dengan lantang
[Jawaban Salah]

b. Senopati Gajah Engon mengarahkan senjatanya kepada musuh di depannya.
[Jawaban Salah]

c. Dyah Wiyat menitikkan air matanya menahan sedih hatinya.
[Jawaban Salah]

d. Para prajurit membersihkan gedung bekas asrama.
[Jawaban Salah]

e. Gajah mada mengharapkan semua anak buahnya setia kepadanya.
[Jawaban Benar]



13. Dan bila orang mendarat dari pelayanan entah dari jauh entahlah dekat, ia akan berhenti di suatu tempat beberapa puluh langkah dari dermaga. Ia akan mengangkat sembah di hadapannya berdiri Sela Baginda, sebuah tugu batu berpahat dengan prasasti peninggalan Sri Airlangga. Bila ia meneruskan langkahnya, semua saja jalanan besar yang dilaluinya, jalanan ekonomi sekaligus militer. Ia akan selalu berpapasan dengan pribumi yang berjalan tenang tanpa gegas, sekalipun di bawah matari terik.


(Pramudya Ananta Toor, Mangir)

Nilai yang terkandung dalam penggalan teks novel sejarah tersebut adalah …

a. nilai sosial
[Jawaban Salah]

b. nilai budaya
[Jawaban Benar]

c. nilai estetis
[Jawaban Salah]

d. nilai moral
[Jawaban Salah]

e. nilai agama
[Jawaban Salah]



14. Ultimatum agar Tentara Republik Indonesia (TRI) meninggalkan kota dan rakyat, melahirkan politik “bumihangus”. Rakyat tidak rela Kota Bandung dimanfaatkan oleh musuh. Mereka mengungsi ke arah selatan bersama para pejuang. Kolonel Abdul Haris Nasution selaku Komandan Divisi III, mengumumkan hasil musyawarah tersebut dan memerintahkan rakyat untuk meninggalkan Kota Bandung. Bandung sengaja dibakar oleh TRI dan rakyat dengan maksud agar Sekutu tidak dapat menggunakannya lagi.

Inggris mulai menyerang sehingga pertempuran sengit terjadi. Api masih membubung membakar kota. Bandung pun berubah menjadi lautan api.


Bukti kutipan tersebut bagian dari rangkaian peristiwa adalah…

a. mendeskripsikan suasana Kota Bandung
[Jawaban Salah]

b. memaparkan peristiwa Bandung Lautan Api
[Jawaban Salah]

c. berisi pemaparan alur, tokoh, dan latar yang akan disampaikan dalam peristiwa Bandung Lautan Api
[Jawaban Salah]

d. menggambarkan peristiwa sebelum terjadinya peristiwa Bandung Lautan Api
[Jawaban Salah]

e. berisi penjelasan berupa tanda-tanda akan munculnya peristiwa Bandung Lautan Api
[Jawaban Benar]



15. Pak Dirman memerintahkan agar istrinya menjual perhiasan untuk modal perjuangan. Pak Dirman dalam keadaan sakit parah digerogoti TBC dan paru-paru tinggal satu memimpin perang gerilya dari atas tandu. Bersama para gerilyawan yang beliau pimpin, berjuang keluar masuk hutan naik turun gunung demi memerdekakan kita anak cucu mereka. Berjuang dengan persenjataan seadanya, melawan musuh yang memiliki persenjataan modern didukung kekuatan laut dan udara. Gerilya berdasar pada taktik hit and run, ini ampuh untuk merontokkan moral Belanda.


Latar waktu yang tampak pada penggalan teks cerita sejarah tersebut adalah …

a. zaman kemerdekaan
[Jawaban Benar]

b. masa penjajahan
[Jawaban Salah]

c. era gerilya
[Jawaban Salah]

d. di Yogayakarta
[Jawaban Salah]

e. pagi hari
[Jawaban Salah]



16. Kalimat yang perlu disunting karena ejaannya salah adalah ...

a. Pasukan menyusuri wilayah selatan Yogyakarta mulai dari Bantul hingga Parangtritis.
[Jawaban Salah]

b. Soedirman memimpin perang gerilya dari atas tandu.
[Jawaban Salah]

c. Berkat perjuangan yang tak kenal menyerah, Belanda kewalahan secara militer.
[Jawaban Salah]

d. Gerilya berdasar kepada taktik hit and run, ini ampuh untuk merontokkan moral Belanda.
[Jawaban Benar]

e. Akhirnya, Belanda angkat tangan dan terpaksa mengajak RI untuk berunding kembali..
[Jawaban Salah]



17. "Ya itu lagu ciptaanku," jawabku kemudian.

Suara tawanya terdengar parau.

"Hemmm, dasar [....]! Tak kapok juga! Sudah berapa kali kami mengiterogasimu? Mengancammu? Memperlakukanmu dengan keras, heh?"

"Aku tak melakukan kesalahan apa-apa!" Teriakku.

Laki-laki itu menyeringai. Sungguh seringai yang tak kusukai. Bagai serigala yang siap melumat mangsanya.


Majas yang dipakai dalam kalimat terakhir kutipan novel di atas adalah....

a. personifikasi
[Jawaban Salah]

b. metafora
[Jawaban Salah]

c. asosiasi
[Jawaban Benar]

d. hiperbola
[Jawaban Salah]

e. alegori
[Jawaban Salah]



18. Berikut kalimat yang menyatakan urutan waktu, kecuali ....

a. Sejak saat itu aku mulai hidup mandiri, tidak ingin menggantungkan diri pada orang lain.
[Jawaban Salah]

b. Setelah itu kami melanjutkan perjalanan ke Papua dengan kapal.
[Jawaban Salah]

c. Mula-mula ia hanya diam ketika kami menanyakan keberadaan ayahnya.
[Jawaban Salah]

d. Kemudian menyerahkan selembar uang seratus ribu sebagai pengganti sepeda yang ia rusakkan.
[Jawaban Salah]

e. Kami makan bersama-sama sambil menikmati sejuknya alam di perkebunan teh itu.
[Jawaban Benar]



19. Jenis nilai yang berkaitan dengan keindahan adalah nilai ....

a. sosial
[Jawaban Salah]

b. budaya
[Jawaban Salah]

c. agama
[Jawaban Salah]

d. moral
[Jawaban Salah]

e. estetis
[Jawaban Benar]



20. Diantara para Ibu Ratu yang terpukul hatinya, hanya Ibu Ratu Rajapatni Biksumi Gayatri yang bisa berpikir tenang.


Makna kata kias yang digunakan penulis untuk membangkitkan imajinasi pembaca dalam teks novel sejarah di atas adalah....

a. sangat kecewa
[Jawaban Salah]

b. sangat marah
[Jawaban Salah]

c. sangat berduka
[Jawaban Salah]

d. sangat sedih
[Jawaban Benar]

e. sangat menderita
[Jawaban Salah]



Demikian Kumpulan Soal TEKS CERITA SEJARAH Terbaru dengan Kunci Jawaban, Perjalanan Masih Panjang Sob

Kelas 12 Kumpulan Soal Pendidikan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.