Notifikasi

23+ Kumpulan Soal UH BAHASA INDONESIA KELAS 9.4 BAB II TEKS PIDATO PERSUASI Terbaru dengan Kunci Jawaban

Selamat pagi.. teman, Di website caktekno.com hari ini 21-Jun-2022 kami menyediakan kumpulan soal, bank soal beserta daftar jawaban/kunci jawaban tentang UH BAHASA INDONESIA KELAS 9.4 BAB II TEKS PIDATO PERSUASI yang sangat lengkap untuk semua jenjang pendidikan sebagai sarana belajar kamu belajar dan mengikuti PTS (Penilaian Tengah Semester)/UTS/Ulangan/Tugas Rumah/PR/Ujian Akhir untuk Kelas 8 di sekolah atau sebagai referensi soal untuk bapak dan ibu guru di sekolah. Soal latihan di website ini disusun secara struktur dan mempermudah siswa mempelajari dan menguasai mata pelajaran pada semester 1 dan 2 2022/2023.

23+ Soal UH BAHASA INDONESIA KELAS 9.4 BAB II TEKS PIDATO PERSUASI 2022/2023 Lengkap



1. Cara berpidato yang dilakukan tanpa persiapan dan sifatnya mendadak dinamakan ....

a. Ekstemporan
[Jawaban Salah]

b. Impromptu
[Jawaban Benar]

c. Menghafal
[Jawaban Salah]

d. Membaca
[Jawaban Salah]



2. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!

1) mendaftar pokok-pokok pidato

2) Menentukan tema pidato

3) Menentukan tujuan pidato

4) Mengembangkan kerangka pidato

5) Menyusun kerangka pidato

Susunan yang tepat langkah menyusun pidato adalah...

a. 2 - 3 - 1 - 5 - 4
[Jawaban Benar]

b. 1 - 2 - 3 - 4 - 5
[Jawaban Salah]

c. 1 - 3 - 2 - 5 - 4
[Jawaban Salah]

d. 2 - 1 - 3 - 5 - 4
[Jawaban Salah]



3. Kalimat persuasi penutup yang tepat adalah ...

a. Masyarakat jangan percaya kepada orang-orang yang meminta sumbangan di atas bus lampu merah, dan di pinggir-pinggir jalan.
[Jawaban Salah]

b. Masyarakat hendaknya waspada terhadap sekelompok orang yang meminta sumbangan gempa bumi dan tsunami di pinggir-pinggir jalan.
[Jawaban Salah]

c. Karena itu, masyarakat harus berhati-hati terhadap ulah oknum tersebut karena kami tidak pernah meminta sumbangan dengan cara-cara seperti itu.
[Jawaban Salah]

d. Dengan demikian, hendaknya masyarakat tidak memberi sumbangan begitu saja, tetapi harus diteliti terlebih dahulu agar tidak tertipu.
[Jawaban Benar]



4. Berikut yang bukan struktur teks pidato persuasif adalah...

a. pembukaan
[Jawaban Salah]

b. isi
[Jawaban Salah]

c. penutup
[Jawaban Salah]

d. simpulan
[Jawaban Benar]



5. Bacalah ilustrasi berikut!

Ketua Tim Penggerak PKK Kodya Jakarta Timur menyampaikan perlunya pengolahan sampah rumah tangga agar dapat dimanfaatkan baik sebagai kompos maupun kerajinan rumah tangga.


Pembuka pidato yang tepat sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ...

a. Kompos rumah tangga adalah sampah atau limbah yang berasal dari taman, halaman maupun meja makan maupun limbah rumah tangga lainnya, tidak selalu harus dibuang.
[Jawaban Salah]

b. Puji syukur kita sampai Tuhan Yang Maha Esa, sehingga dapat berkumpul dalam rangka menyampaikan perlunya pengolahan sampah. Jangan disangka sampah itu tidak ada manfaatnya. Kalau kita jeli sustru sampah bisa bermanfaat untuk kehidupan manusia.
[Jawaban Benar]

c. ebagai masyarakat yang peduli lingkungan, kita dapat mengelola sampah sehingga lebih bermanfaat. Langkah pertama yang dapat kita lakukan ialah memisahkan antara sampah organik dengan sampah non-organik.
[Jawaban Salah]

d. Demikian yang dapat saya sampaikan, bahwa cara pembuatan dan pengolahan kompos cukup sederhana, dengan membuat lubang galian di tanah dan menyimpan sampah organik dari rumah tangga selama kurun waktu tertentu.
[Jawaban Salah]



6. Yang kami hormati Bapak Kepala Sekolah

Yang kami hormati Bapak dan Ibu guru


Kalimat tersebut merupakan contoh kutipan teks pidato persuasif bagian ...

a. ucapan penghormatan
[Jawaban Benar]

b. salam pembuka
[Jawaban Salah]

c. ucapan syukur
[Jawaban Salah]

d. simpulan
[Jawaban Salah]



7. Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur ke hadirat Tuhan Yang Mahakuasa. Atas nikmat dan karunia-Nya, pada kesempatan hari ini, kita bisa berkumpul bersama di tempat ini dalam keadaan sehat tanpa kurang suatu apapun.


Hal yang disampaikan pada bagian struktur teks pidato tersebut adalah ....

a. salam pembuka
[Jawaban Salah]

b. ucapan penghormatan
[Jawaban Salah]

c. ucapan syukur
[Jawaban Benar]

d. harapan orator
[Jawaban Salah]



8. Perhatikan kutipan pidato berikut!


Rekan-rekan sekalian yang saya hormati.

Salah satu proses yang memang belum berdampak pada penampilan fisik perokok adalah gangguan pada sistem sirkulasi darah, yang akhirnya memicu penyakit jantung. Hal ini disebabkan karena di dalam rokok terdapat beberapa bahan kimia yang ada dalam rokok. Di antaranya, acrolein, merupakan zat cair yang tidak berwarna, seperti aldehyde. Zat ini sedikit banyaknya mengandung kadar alkohol. Artinya, acrolein ini adalah alkohol yang cairannya telah diambil. Cairan ini sangat mengganggu kesehatan.


Isi dari kutipan pidato di atas adalah . . . .

a. Dampak penampilan fisik perokok
[Jawaban Salah]

b. Cairan yang dapat mengganggu kesehatan
[Jawaban Salah]

c. Bahan-bahan kimia yang terdapat di rokok
[Jawaban Salah]

d. Bahaya dan dampak kandungan rokok bagi kesehatan
[Jawaban Benar]



9. Kalimat yang menggunakan konjungsi sebab akibat adalah...

a. Pupuk organik adalah pupuk yang berasal dari tanaman.
[Jawaban Salah]

b. Pupuk organik bagus karena mampu mengurai unsur hara dalam tanah.
[Jawaban Benar]

c. Ayo, galakkan penggunaan pupuk organik di kalangan petani.
[Jawaban Salah]

d. Salah satu kelemahan pupuk anorganik adalah dapat mencemari tanah.
[Jawaban Salah]



10. Sebentar lagi, akan diadakan pemilu presiden. ... gunakan hak pilihmu dengan baik ... didapatkan pemimpin yang baik.


Konjungsi yang tepat untuk mengisi bagaian yang rumpang adalah...

a. marilah, agar
[Jawaban Benar]

b. bahwa, supaya
[Jawaban Salah]

c. ayo, maka
[Jawaban Salah]

d. jangan, agar
[Jawaban Salah]



11. Perhatikan kutipan pidato berikut!

Teman-teman yang Berbahagia,

Menjaga Kebersihan Lingkungan adalah cara terbaik dalam mencegah berbagai penyakit yang mengintai pada musim hujan seperti sekarang. Menjaga kebersihan lingkungan dapat dimulai dari membersihkan sekolah kita tercinta, SMP N 4 Mojokerto. Apabila sekolah kita bersih maka orang lainpun tak segan untuk mencontoh kebiasaan baik kita dalam membersihkan sekolah kita ini. Dan kita sebagai penghuni sekolah ini juga terkena dampak positifnya yaitu kegiatan belajar mengajar menjadi nyaman karena lingkungan sekolah kita bersih.

Gagasan kutipan pidato di atas adalah . . . .

a. A. Cara terbaik menjaga kebersihan lingkungan sekolah
[Jawaban Benar]

b. B. Cara terbaik mencegah berbagai penyakit yang mengintai

pada musim hujan
[Jawaban Salah]

c. C. Cara menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah

berbagai penyakit
[Jawaban Salah]

d. D. Dampak positif menjaga kebersihan lingkungan sekolah
[Jawaban Salah]



12. Kegiatan pesantren kilat ini merupakan kegiatan rutin di bulan Ramadhan dalam rangka memotivasi para siswa agar berakhlak dan berkepribadian baik. [...]. Apabila dalam penyelenggaraan kegiatan ini banyak kekurangan, panitia mohon maaf.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi teks pidato tersebut adalah ....

a. Kami atas nama panitia mengucapkan selamat datang untuk melaksanakan pesantren kilat.
[Jawaban Salah]

b. Puji syukur kita panjatkan kepada Tuhan yang senantiasa memberikan kenikmatan kepada kita.
[Jawaban Salah]

c. Demikian sambutan dari saya selaku ketua panitia, sehingga kegiatan ini bermanfaat.
[Jawaban Benar]

d. Saya mengucapkan terima kasih atas kehadirannya dalam kegiatan pesantren kilat ini.
[Jawaban Salah]



13. Seseorang berpidato dengan cara menuliskan pokok-pokok pikiran yang akan disampaikan. Setelah itu, ia menyampaikan masalah yang telah disiapkannya itu dengan kata-katanya sendiri. Orang tersebut berpidato dengan menggunakan metode ....

a. impromptu
[Jawaban Salah]

b. naskah
[Jawaban Salah]

c. menghafal
[Jawaban Salah]

d. ekstemporan
[Jawaban Benar]



14. Sebutkan tiga bagian utama dalam berpidato, yakni. . .

a. Pembuka, Isi, akhir
[Jawaban Salah]

b. Pembuka, isian, penjelas
[Jawaban Salah]

c. Pembuka,isi,penutup
[Jawaban Benar]

d. Pembuka,inti,utama
[Jawaban Salah]



15. Hadirin yang saya hormati!


Musim kemarau yang panjang pada tahun ini perlu kita waspadai, terutama mengenai kekurangan air dan musibah kebakaran. Jangan sampai peristiwa ini terulang kembali seperti dua tahun yang lalu. Untuk itu, perlu kita jaga keselamatan lingkungan ini.



Penggalan pidato tersebut berisi....

a. penjelasan
[Jawaban Salah]

b. permintaan
[Jawaban Salah]

c. imbauan
[Jawaban Benar]

d. perintah
[Jawaban Salah]



16. .… perlombaan yang dimaksud yaitu baca puisi pada tanggal 13 Mei 2020, menulis cerpen pada tanggal 14 Mei 2020, dan pementasan drama pada tanggal 16 Mei 2020.


Kalimat yang tepat untuk melengkapi penggalan pidato dengan tema kegiatan sekolah tersebut …

a. Kegiatan menyambut hari ulang tahun sekolah kita meriahkan dengan perlombaan seni.
[Jawaban Benar]

b. Perlombaan menyambut hari ulang tahun sekolah kita laksanakan sangat sederhana dengan berbagai perlombaan seni.
[Jawaban Salah]

c. Festival menyambut perayaan hari ulang tahun sekolah kita berjalan lebih cepat dan sangat sederhana
[Jawaban Salah]

d. Perlombaan menyambut hari ualang tahun sekolah kita berlangsung lancar tanpa gangguan apapun.
[Jawaban Salah]



17. Apotek hidup adalah tumbuh-tumbuhan yang berkhasiat obat yang ditanam di halaman rumah. Tumbuhan yang dipelihara ini dapat dijadikan obat penyakit tertentu. Misalnya pepaya, daunnya berguna untuk menyembuhkan malaria.

Isi kutipan pidato di atas adalah … .

a. pengertian dan manfaat apotek hidup
[Jawaban Benar]

b. malaria bisa disembuhkan oleh daun papaya
[Jawaban Salah]

c. contoh tumbuhan yang ditanam di apotek hidup
[Jawaban Salah]

d. ajakan membuat apotek hidup
[Jawaban Salah]



18. ……..

Makanan berpengawet berpengaruh buruk bagi kesehatan kita. Jika dikonsumsi terus-menerus akan mengakibatkan kerusakan sistem pernapasan, kanker hati, kanker paru-paru, dan lain-lain

……

Kalimat penutup pidato tersebut yang tepat adalah …

a. Sekian penjelasan saya, terima kasih sebab kalian tidak lagi jajan sembarangan
[Jawaban Salah]

b. Bapak doakan semoga kalian bisa terhindar dari berbagai macam penyakit
[Jawaban Salah]

c. mudah-mudahan sejak sekarang kalian mengurangi mengkonsumsi makanan

berpengawet
[Jawaban Salah]

d. Demikianlah bahaya-bahaya yang ditimbulkan oleh makanan berpengawet
[Jawaban Benar]



19. Dalam berpidato, isi harus mencakup tema yang ditentukan karena...

a. Pendengar lebih mudah memahami
[Jawaban Benar]

b. Agar tidak susah
[Jawaban Salah]

c. Mengefisiensikan waktu
[Jawaban Salah]

d. Lebih mudah didengar
[Jawaban Salah]



20. Judul yang tepat untuk pidato bertemakan PENDIDIKAN adalah...

a. Pentingnya pengaruh globalisasi pada remaja
[Jawaban Salah]

b. Pendidikan wajib untuk usia dini
[Jawaban Benar]

c. Solisasi kesehatan di kalangan usia lanjut
[Jawaban Salah]

d. Prioritas utama untuk anak
[Jawaban Salah]



21. Hadirin yang berbahagia,

Saat ini, intensitas curah hujan sangat tinggi. Sebagaimana kita ketahui sejak beberapa hari terakhir, hujan deras mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya. Tak pelak lagi, banjir pun datang tanpa permisi. Menurut data Badan Meteorologi dan Geofisika, curah hujan yang tinggi masih akan berlangsung selama sepekan ke depan.


Seiring datangnya bencana banjir, wabah penyakit pun biasanya akan muncul. Wabah penyakit yang dimaksud adalah leptospirosis dan diare. Leptospirosis merupakan penyakit hewan yang dapat menjangkiti manusia. Penyebabnya adalah bakteri berbentuk spiral bernama leptospira. Sementara itu, diare akan muncul karena wilayah yang tergenang banjir menjadi kotor.


Jika terjangkit penyakit leptospirosis, penderita akan mengalami demam tinggi, mual, muntah, sekujur tubuh badan akan terasa sakit, air kencing berwarna merah tua, dan timbul bercak kemerahan di bola mata karena pecahnya pembuluh darah.

Isi pokok naskah pidato tersebut adalah ….

a. Perlunya meningkatkan kewaspadaan penyakit leptospirosis dan diare tatkala banjir datang
[Jawaban Benar]

b. Intensitas curah hujan saat ini sangat tinggi
[Jawaban Salah]

c. Mewaspadai turunnya curah hujan yang sangat tinggi
[Jawaban Salah]

d. Bahaya yang timbul akibat curah hujan tinggi
[Jawaban Salah]



22. Bacalah ilustrasi berikut!

OSIS SMP Negeri 11 Banjarmasin melaksanakan program penyuluhan dengan tema "Kenakalan Remaja". Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari pihak kepolisian. Sebagai ketua OSIS, Aditya menyampaikan pidatonya.


Bagian penutup pidato Aditya yang tepat sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ...

a. Selamat pagi saya ucapkan kepada sekolah, narasumber, bapak-ibu guru dan teman-teman yang telah hadir pada acara itu.
[Jawaban Salah]

b. Bapak, Ibu dan teman-teman, marilah kita bersyukur kepada Tuhan yang telah memberikan nikmat kepada kita sehingga kita bisa berkumpul di sini.
[Jawaban Salah]

c. Teman-teman yang saya sayangi, kegiatan ini bermaksud agar kita mampu menjaga diri dari perbuatan yang tercela dan berbahaya.
[Jawaban Salah]

d. Demikian teman-teman,sesuai dengan program yang telah kita sepakati bersama, mari kita ikuti kegiatan ini sampai selesai. Semoga kita dapat mengambil hikmahnya.
[Jawaban Benar]



23. Perhatikan kalimat berikut!


Para pemimpin hendaknya memberi contoh dalam membudayakan pola hidup sederhana.


Sinonim yang tepat untuk kata bergaris bawah pada kalimat di atas adalah ...

a. membimbing
[Jawaban Salah]

b. membiasakan
[Jawaban Benar]

c. memusatkan
[Jawaban Salah]

d. mengendalikan
[Jawaban Salah]



24. Perhatikan kalimat berikut!


Generasi masa depan akan menghadapi tantangan hidup yang semakin berat.


Berdasarkan keberadaan objek dalam kalimat, kalimat di atas tergolong ...

a. Kalimat aktif transitif
[Jawaban Benar]

b. Kalimat aktif intransitif
[Jawaban Salah]

c. Kalimat pasif
[Jawaban Salah]

d. Kalimat berita
[Jawaban Salah]



25. Pidato yang dilakukan berdasarkan kebutuhan sesaat dan tanpa persiapan yang cukup disebut metode ....

a. naskah
[Jawaban Salah]

b. menghafal
[Jawaban Salah]

c. serta merta
[Jawaban Benar]

d. ekstemporan
[Jawaban Salah]



Demikian Kumpulan Soal UH BAHASA INDONESIA KELAS 9.4 BAB II TEKS PIDATO PERSUASI Terbaru dengan Kunci Jawaban, Perjalanan Masih Panjang Sob

Kelas 8 Kumpulan Soal Pendidikan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.