Notifikasi

28+ Kumpulan Soal MATERI KELAS VIII.2 Terbaru dengan Kunci Jawaban

Halo semuanya.. teman, Di website caktekno.com hari ini 03-Jul-2022 kami menyediakan kumpulan soal, bank soal beserta daftar jawaban/kunci jawaban tentang MATERI KELAS VIII.2 yang sangat lengkap untuk semua jenjang pendidikan sebagai sarana belajar kamu belajar dan mengikuti PTS (Penilaian Tengah Semester)/UTS/Ulangan/Tugas Rumah/PR/Ujian Akhir untuk Kelas 8 di sekolah atau sebagai referensi soal untuk bapak dan ibu guru di sekolah. Soal latihan di website ini disusun secara struktur dan mempermudah siswa mempelajari dan menguasai mata pelajaran pada semester 1 dan 2 2022/2023.

28+ Soal MATERI KELAS VIII.2 2022/2023 Lengkap



1. Bacalah kutipa teks berikut!


Film memaparkan asal-usul Keluarga Cemara saat masih hidup secara mapan di Jakarta. Abah memimpin sebuah perusahaan konstruksi. Emak jadi ibu rumah tangga. Euis bersekolah di SMP favorit dan aktif di klub tari. Ara masih SD, punya hobi menggambar, serta kerap bertingkah absurd.


Kehidupan mereka berubah 180 derajat usai Abah ditipu saudaranya sendiri yang diam-diam ikut bisnis properti abal-abal. Rumah Abah beserta isinya disita. Mereka terpaksa pindah ke rumah Aki (kakek Euis dan Ara) di sebuah desa di pinggiran Sukabumi.


Berikut ini merupakan informasi yang terdapat pada kutipan teks ulasan di atas, yaitu ....

a. Tokoh keluarga cemara terdiri dari Abah, Emak, Euis, Ara, dan Aki.
[Jawaban Salah]

b. Abah ikut bisnis properti abal-abal hingga ia bangkrut.
[Jawaban Salah]

c. Abah ikut bisnis properti abal-abal hingga ia bangkrut.
[Jawaban Salah]

d. Rumah abah disita karena ditipu oleh saudaranya sendiri.
[Jawaban Benar]



2. Bacalah kutipan teks berikut!


Film memaparkan asal-usul Keluarga Cemara saat masih hidup secara mapan di Jakarta. Abah memimpin sebuah perusahaan konstruksi. Emak jadi ibu rumah tangga. Euis bersekolah di SMP favorit dan aktif di klub tari. Ara masih SD, punya hobi menggambar, serta kerap bertingkah absurd.


Kehidupan mereka berubah 180 derajat usai Abah ditipu saudaranya sendiri yang diam-diam ikut bisnis properti abal-abal. Rumah Abah beserta isinya disita. Mereka terpaksa pindah ke rumah Aki (kakek Euis dan Ara) di sebuah desa di pinggiran Sukabumi.


Kutipan teks ulasan di atas termasuk struktur teks ulasan bagian ...

a. orientasi
[Jawaban Salah]

b. analisis
[Jawaban Salah]

c. sinopsis
[Jawaban Benar]

d. evaluasi
[Jawaban Salah]



3. Bacalah kutipan teks berikut.


(1) Sapardi menganggap bahwa perasaan adalah fitrah dan tidak bisa dipaksa untuk beradaptasi dengan kebudayaan dan keyakinan. (2) Secara keseluruhan novel ini sudah sangat bagus dilihat dari segi apapun kecuali akhir cerita yang masih menggantung. (3) "Demikianlah maka Surat Takdir pun dibaca berulang kali tanpa ada yang mampu mendengarnya." (Hal. 130). (4) Penggalan kalimat terakhir dalam novel ini menunjukkan tidak ada kepastian tentang kelanjutan hubungan Sarwono dan Pingkan. (5) Kesuksesan Sapardi pada lensa seni Indonesia berawal dari kesukaannya menulis puisi saat masih berumur 13 tahun.

(6) Beliau tumbuh melalui pendidikan seni sastra hingga tua.


Keunggulan buku pada kutipan teks di atas ditunjukkan oleh nomor ....

a. (1)
[Jawaban Salah]

b. (2)
[Jawaban Benar]

c. (4)
[Jawaban Salah]

d. (5)
[Jawaban Salah]



4. Bacalah kutipan teks berikut.


(1) Sapardi menganggap bahwa perasaan adalah fitrah dan tidak bisa dipaksa untuk beradaptasi dengan kebudayaan dan keyakinan. (2) Secara keseluruhan novel ini sudah sangat bagus dilihat dari segi apapun kecuali akhir cerita yang masih menggantung. (3) "Demikianlah maka Surat Takdir pun dibaca berulang kali tanpa ada yang mampu mendengarnya." (Hal. 130). (4) Penggalan kalimat terakhir dalam novel ini menunjukkan tidak ada kepastian tentang kelanjutan hubungan Sarwono dan Pingkan. (5) Kesuksesan Sapardi pada lensa seni Indonesia berawal dari kesukaannya menulis puisi saat masih berumur 13 tahun.

(6) Beliau tumbuh melalui pendidikan seni sastra hingga tua.


Pada kalimat nomor (1) terdapat konjungsi yang disebut dengan ….

a. konjungsi kausalitas
[Jawaban Salah]

b. konjungsi temporal
[Jawaban Salah]

c. konjungsi penerang
[Jawaban Benar]

d. konjungsi pemilihan
[Jawaban Salah]



5. Pernyataan berikut tepat digunakan untuk mengungkapkan kelemahan sebuah novel dalam teks ulasan, yaitu ...

a. Novel berjudul Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck ini merupakan karya sastra dari Haji Abdul Malik Karim Amrullah atau sering kita sebut dengan Buya Hamka. Novel ini bertema tentang percintaan terutama cinta sejati, cinta yang tulus dari seorang laki-laki dan seorang perempuan yang tidak bisa bersatu karena adanya sebuah larangan adat istiadat yang kental.
[Jawaban Salah]

b. Novel Milea, Suara dari Dilan ini memiliki alur mundur yang dimulai pada tahun 1990 dan 1991. Dilan diceritakan dalam novel ini adalah sosok cowok remaja kelas dua SMA yang memiliki karakter diri yang autentik. Ia selalu juara satu dalam kelasnya, rebel namun cerdas, serta memiliki jiwa revolusioner. Namun, kita juga akan menemukan Lupus dalam Dilan, orang yang humoris, senang iseng, dan nyeleneh.
[Jawaban Salah]

c. Novel ini pantas dibaca oleh siapa saja. Kisah-kisah di dalamnya dapat melatih daya imajinasi kita dan mampu membawa kita ke dunia sihir khayalan yang penuh dengan keajaiban-keajaiban. Selain itu, terdapat berbagai pesan di dalamnya yang penuh dengan nilai-nilai persahabatan, keberanian, dan perjuangan tanpa mengenal putus asa.
[Jawaban Salah]

d. Cerita akhir novel ini, walaupun berakhir dengan happy ending, tetapi masih sedikit menggantung dan terasa begitu dipaksakan karena adanya pembentukan keluarga antara sahabat-sahabat tersebut. Ditambah pula dengan keturunan mereka yang begitu sama mewarisi sifat-sifat orang tuanya. Apa lagi, semuanya sebaya/seumuran. Hal tersebut membuat pembaca sulit membedakan mana yang menjadi anak dan mana yang menjadi bapak, mana yang pemuda dan mana pula yang anak-anak.
[Jawaban Benar]



6. Bacalah kutipan teks berikut.


(1) Jika Anda tidak bisa makan sayuran mentah, maka pastikan Anda makan lebih banyak buah. (2) Anda dapat menikmati buah favorit seperti jeruk, pisang, stroberi, ceri, apel, dan mangga. (3) Atau memilih makanan ringan berbasis buah-seperti salad buah segar, yoghurt dengan buah, atau smoothie buah untuk mengurangi rasa lapar. (4) Tidak hanya melawan keinginan untuk makan junk food, Anda dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara keseluruhan.


Berdasarkan isinya, teks tersebut ditulis dengan tujuan untuk ....

a. Memberikan informasi mengenai buah-buah yang bisa dikonsumsi.
[Jawaban Salah]

b. Menjelaskan manfaat mengonsumsi sayuran.
[Jawaban Salah]

c. Menggambarkan tentang makanan junk food.
[Jawaban Salah]

d. Membujuk pembaca agar lebih banyak makan buah.
[Jawaban Benar]



7. Bacalah kutipan teks berikut.


(1) Jika Anda tidak bisa makan sayuran mentah, maka pastikan Anda makan lebih banyak buah. (2) Anda dapat menikmati buah favorit seperti jeruk, pisang, stroberi, ceri, apel, dan mangga. (3) Atau memilih makanan ringan berbasis buah-seperti salad buah segar, yoghurt dengan buah, atau smoothie buah untuk mengurangi rasa lapar. (4) Tidak hanya melawan keinginan untuk makan junk food, Anda dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara keseluruhan.


Kalimat persuasi pada kutipan teks di atas ditunjukkan oleh nomor ....

a. (4)
[Jawaban Salah]

b. (3)
[Jawaban Salah]

c. (2)
[Jawaban Salah]

d. (1)
[Jawaban Benar]



8. Bacalah kutipan teks berikut!


Indonesia sebagai negara yang memiliki banyak suku dan agama sudah selayaknya menjaga persatuan dan kesatuan. Tidak bisa dipungkiri bahwa perbedaan sangat mudah atau rentan memunculkan konflik. Kita bisa melihat bagaimana kondisi konflik Timur Tengah yang berkepanjangan, konflik antar suku, golongan dan kekuatan politik telah memporak-porandakan wilayah mereka. Kita perlu belajar dari mereka bahwa betapa pentingnya sikap saling menjaga dan merawat keragaman itu sebagai entitas yang penting dalam kehidupan bersama.


Kalimat fakta pada teks tersebut terdapat pada ....

a. kalimat pertama
[Jawaban Salah]

b. kalimat kedua
[Jawaban Salah]

c. kalimat ketiga
[Jawaban Benar]

d. kalimat keempat
[Jawaban Salah]



9. Bacalah kutipan teks berikut!


Indonesia sebagai negara yang memiliki banyak suku dan agama sudah selayaknya menjaga persatuan dan kesatuan. Tidak bisa dipungkiri bahwa perbedaan sangat mudah atau rentan memunculkan konflik. Kita bisa melihat bagaimana kondisi konflik Timur Tengah yang berkepanjangan, konflik antar suku, golongan dan kekuatan politik telah memporak-porandakan wilayah mereka. Kita perlu belajar dari mereka bahwa betapa pentingnya sikap saling menjaga dan merawat keragaman itu sebagai entitas yang penting dalam kehidupan bersama.


Saran pada teks di atas terdapat pada kalimat ....

a. Indonesia sebagai negara yang memiliki banyak suku dan agama sudah selayaknya menjaga persatuan dan kesatuan.
[Jawaban Salah]

b. Tidak bisa dipungkiri bahwa perbedaan sangat mudah atau rentan memunculkan konflik.
[Jawaban Salah]

c. Kita bisa melihat bagaimana kondisi konflik Timur Tengah yang berkepanjangan, konflik antar suku, golongan dan kekuatan politik telah memporak-porandakan wilayah mereka.
[Jawaban Salah]

d. Kita perlu belajar dari mereka bahwa betapa pentingnya sikap saling menjaga dan merawat keragaman itu sebagai entitas yang penting dalam kehidupan bersama.
[Jawaban Benar]



10. Bacalah kutipan teks berikut!


Jakarta mengalami macet total, bukan hal yang mustahil terjadi. Mengapa demikian? Penyebabnya karena selama ini terjadi ketidakseimbangan rasio antara pertumbuhan jumlah kendaraan dan jalan raya yang tersedia. Laju pertumbuhan jalan kurang dari 1% per tahun, sedangkan ada sekitar seribu kendaraan baru yang mengaspal setiap hari di jalan-jalan Ibu Kota. Kemacetan parah Jakarta tidak sekadar menghambat mobilitas warga kota, namun menimbulkan kerugian ekonomi yang diperkirakan hingga Rp65 triliun, meliputi nilai waktu yang terbuang, biaya bahan bakar, dan biaya kesehatan.


Untuk itu, MRT benar-benar jadi harapan baru dalam rangka mewujudkan transportasi massal yang aman dan nyaman. Ada banyak keuntungan yang bisa segera terwujud jika MRT resmi beroperasi. Pertama, akan terjadi pengurangan jumlah kendaraan pribadi karena warga menilai MRT yang lebih praktis. Jika warga memilih memarkir kendaraan pribadinya di rumah saat menuju tempat kerja maka akan terjadi pengurangan volume kendaraan di jalan raya.


Simpulan yang tepat untuk teks tersebut adalah ....

a. Jakarta mengalami macet total bukanlah hal yang mustahil terjadi.
[Jawaban Salah]

b. Kemacetan di Jakarta disebabkan ketidakseimbangan rasio antara pertumbuhan jumlah kendaraan dan jalan raya yang tersedia.
[Jawaban Salah]

c. Banyak keuntungan menggunakan MRT.
[Jawaban Benar]

d. Transportasi umum yang aman dan nyaman.
[Jawaban Salah]



11. Bacalah kutipan teks berikut!


Jakarta mengalami macet total, bukan hal yang mustahil terjadi. Mengapa demikian? Penyebabnya karena selama ini terjadi ketidakseimbangan rasio antara pertumbuhan jumlah kendaraan dan jalan raya yang tersedia. Laju pertumbuhan jalan kurang dari 1% per tahun, sedangkan ada sekitar seribu kendaraan baru yang mengaspal setiap hari di jalan-jalan Ibu Kota. Kemacetan parah Jakarta tidak sekadar menghambat mobilitas warga kota, namun menimbulkan kerugian ekonomi yang diperkirakan hingga Rp65 triliun, meliputi nilai waktu yang terbuang, biaya bahan bakar, dan biaya kesehatan.


Untuk itu, MRT benar-benar jadi harapan baru dalam rangka mewujudkan transportasi massal yang aman dan nyaman. Ada banyak keuntungan yang bisa segera terwujud jika MRT resmi beroperasi. Pertama, akan terjadi pengurangan jumlah kendaraan pribadi karena warga menilai MRT yang lebih praktis. Jika warga memilih memarkir kendaraan pribadinya di rumah saat menuju tempat kerja maka akan terjadi pengurangan volume kendaraan di jalan raya.


Rangkuman isi kutipan teks di atas adalah ....

a. Kemacetan di Jakarta menghambat mobilitas warga kota dan menimbulkan kerugian ekonomi
[Jawaban Salah]

b. MRT menjadi pilihan transportasi aman dan nyaman untuk Jakarta yang selalu mengalami kemacetan total.
[Jawaban Benar]

c. Kepraktisan MRT karena jumlah kendaraan pribadi berkurang, warga memilih memarkir kendaraan pribadinya di rumah.
[Jawaban Salah]

d. MRT benar-benar jadi harapan baru dalam rangka mewujudkan transportasi massal yang aman dan nyaman.
[Jawaban Salah]



12. Bacalah kutipan kedua teks berikut!


Teks 1

Atas pertimbangan-pertimbangan di atas, saya ingin mengajak kita semua untuk berusaha mengembangkan kearifan dalam berpolitik. Kearifan politik (political wisdom) yang saya maksud bukan untuk membenarkan yang salah, tapi untuk mencoba melihat sisi kebenaran dari yang kita anggap salah.


Teks 2

Dan, tentunya kewajiban kita semua memaknai kontestasi politik dengan melibatkan dan menginternalisasi keluhuran nilai dalam mengelola tata kehidupan bersama berbangsa dan bernegara berdasarkan prinsip etika, keadilan, toleransi, dan kebersamaan. Dengan kata lain menjadi kewajiban bersama untuk mewujudkan kearifan dalam berpolitik untuk menjamin tetap kokohnya kebersamaan kita sebagai bangsa di tengah kebhinekaan.

Persamaan simpulan kedua kutipan teks di atas adalah ....

a. kearifan dalam berpolitik
[Jawaban Benar]

b. cinta tanah air
[Jawaban Salah]

c. kehidupan berbangsa dan bernegara
[Jawaban Salah]

d. kontestasi politik di Indonesia
[Jawaban Salah]



13. Bacalah kutipan kedua teks berikut!


Teks 1

Atas pertimbangan-pertimbangan di atas, saya ingin mengajak kita semua untuk berusaha mengembangkan kearifan dalam berpolitik. Kearifan politik (political wisdom) yang saya maksud bukan untuk membenarkan yang salah, tapi untuk mencoba melihat sisi kebenaran dari yang kita anggap salah.


Teks 2

Dan, tentunya kewajiban kita semua memaknai kontestasi politik dengan melibatkan dan menginternalisasi keluhuran nilai dalam mengelola tata kehidupan bersama berbangsa dan bernegara berdasarkan prinsip etika, keadilan, toleransi, dan kebersamaan. Dengan kata lain menjadi kewajiban bersama untuk mewujudkan kearifan dalam berpolitik untuk menjamin tetap kokohnya kebersamaan kita sebagai bangsa di tengah kebhinekaan.


Perbedaan isi dari kedua kutipan teks di atas adalah ....

a. Teks 1 berupa pertimbangan ; Teks 2 berupa ajakan
[Jawaban Salah]

b. Teks 1 berupa ajakan ; Teks 2 berupa arahan
[Jawaban Benar]

c. Teks 1 berupa saran ; Teks 2 berupa ajakan
[Jawaban Salah]

d. Teks 1 berupa arahan ; Teks 2 berupa pertimbangan
[Jawaban Salah]



14. Kalimat berikut yang termasuk kalimat persuasi adalah ....

a. Bagaimana cara membuat nasi kuning?
[Jawaban Salah]

b. Tolong, ambilkan buku itu!
[Jawaban Salah]

c. Marilah kita bersama mewujudkan hidup rukun!
[Jawaban Benar]

d. Sekolah kami akan mewakili OSN tingkat kabupaten.
[Jawaban Salah]



15. Paragraf berikut yang merupakan teks persuasi adalah ....

a. Laki-laki kelahiran Dumai, 20 November 1994 ini adalah putra dari pasangan Halilintar Anofial Asmid dan Lenggogeni Faruk. Dirinya telah mewarisi jiwa bisnis kedua orang tuanya. Atta tidak pernah meminta uang jajan kepada orang tuanya. Ditambah lagi, ketika mereka sekeluarga tinggal di Malaysia, bisnis orang tuanya sempat mengalami kesulitan. Dari situlah Atta belajar untuk berbisnis.
[Jawaban Salah]

b. Permen kenyal atau permen lunak warna warni dengan rasa buah adalah favorit anak-anak. Sayangnya, camilan yang satu ini tidak baik untuk kesehatan anak karena kandungan gula dan kalorinya yang cukup tinggi. Daripada memberikan camilan rasa buah yang mengandung gula tinggi, lebih baik memberikannya buah asli. Buah-buahan memiliki gula alami dan mengandung vitamin yang lebih sehat untuk anak.
[Jawaban Benar]

c. Orang yang menebarkan informasi palsu atau hoax di dunia maya akan dikenakan hukum positif.Hukum positif yang dimaksud adalah hukum yang berlaku. Maka, penebar hoax akan dikenakan KUHP, Undang-Undang No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE), Undang-Undang No.40 Tahun 2008 tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis, serta tindakan ketika ujaran kebencian telah menyebabkan terjadinya konflik sosial.
[Jawaban Salah]

d. Antrean secara fisik bekerja lebih efektif daripada memakai nomor antrean. Fagundes menerangkan ini sebab antrean fisik memiliki kelebihan alamiahnya sendiri. Menyaksikan puluhan, ratusan, atau bahkan ribuan orang berbaris teratur dan sabar akan memantik esensi kemanusiaan kita tentang kooperasi serta prinsip timbal balik.
[Jawaban Salah]



16. Bacalah kutipan teks berikut!


Dewasa ini, justru makanan cepat saji yang banyak digemari oleh berbagai kalangan, terutama anak-anak. Mengutip dari Journal of Clinical Nutrition hasil dari sebuah studi yang dilakukan oleh Wiles, menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan cepat saji saat anak usia dini dapat meningkatkan risiko hiperaktivitas sebesar 33%. bukan hanya itu, mengonsumsi makanan cepat saji juga dapat meningkatkan risiko terserang berbagai penyakit: seperti kegemukan atau obesitas, diabetes, hipertensi, gangguan lemak darah atau dislipidemia, peningkatan kadar kolesterol, trigliserida darah, penyakit jantung koroner, dan stroke. Pada gigi, makanan cepat saji yang mengandung tinggi gula akan mudah menyebabkan karies gigi atau biasa kita sebut berlubang.


Paragraf di atas merupakan teks persuasi, khususnya bagian ….

a. pengenalan isu
[Jawaban Salah]

b. rangkaian argumen
[Jawaban Benar]

c. pernyataan ajakan
[Jawaban Salah]

d. penegasan ulang
[Jawaban Salah]



17. Bacalah kutipan teks berikut!


Dewasa ini, justru makanan cepat saji yang banyak digemari oleh berbagai kalangan, terutama anak-anak. Mengutip dari Journal of Clinical Nutrition hasil dari sebuah studi yang dilakukan oleh Wiles, menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan cepat saji saat anak usia dini dapat meningkatkan risiko hiperaktivitas sebesar 33%. bukan hanya itu, mengonsumsi makanan cepat saji juga dapat meningkatkan risiko terserang berbagai penyakit: seperti kegemukan atau obesitas, diabetes, hipertensi, gangguan lemak darah atau dislipidemia, peningkatan kadar kolesterol, trigliserida darah, penyakit jantung koroner, dan stroke. Pada gigi, makanan cepat saji yang mengandung tinggi gula akan mudah menyebabkan karies gigi atau biasa kita sebut berlubang.


Kata bercetak tebal pada teks di atas termasuk dalam unsur kebahasaan teks persuasi, yaitu ….

a. kata teknis
[Jawaban Salah]

b. kata hubung
[Jawaban Salah]

c. kata rujukan
[Jawaban Benar]

d. kata kerja imperatif
[Jawaban Salah]



18. Kalimat berikut yang menggunakan kata kerja imperatif adalah ....

a. Tidak hanya melawan keinginan untuk makan junk food, Anda dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh secara keseluruhan.
[Jawaban Salah]

b. Jika warga memilih memarkir kendaraan pribadinya di rumah saat menuju tempat kerja, maka akan terjadi pengurangan volume kendaraan di jalan raya.
[Jawaban Salah]

c. Indonesia sebagai negara yang memiliki banyak suku dan agama sudah selayaknya menjaga persatuan dan kesatuan.
[Jawaban Salah]

d. Hindari perdebatan yang tidak bermanfaat dan berbahasalah yang bijak
[Jawaban Benar]



19. Bacalah kutipan teks berikut!


Apapun itu, Anda harus tau apa yang dilakukan anak Anda pada gadget nya. Kesalahan orang tua adalah memberikan gadget begitu saja pada anak dan tidak memantau penggunaannya. Dampaknya akan sangat dirasakan pada anak. Hal-hal negative akan sangat mudah mempengaruhi anak selama 24 jam. Belum lagi jika ia berteman di dunia maya dengan orang-orang yang tak baik akhlaknya, dampaknya akan sangat buruk bagi anak-anak kita. Lakukan komunikasi yang baik, dan jika itu tak berhasil, silahkan ambil gadget tersebut dari anak-anak kita.


Paragraf tersebut merupakan teks persuasi bagian struktur ....

a. pengenalan isu
[Jawaban Salah]

b. rangkaian argumen
[Jawaban Salah]

c. pernyataan ajakan
[Jawaban Salah]

d. penegasan ulang
[Jawaban Benar]



20. Bacalah kutipan teks berikut!


Apapun itu, Anda harus tau apa yang dilakukan anak Anda pada gadget nya. Kesalahan orang tua adalah memberikan gadget begitu saja pada anak dan tidak memantau penggunaannya. Dampaknya akan sangat dirasakan pada anak. Hal-hal negative akan sangat mudah mempengaruhi anak selama 24 jam. Belum lagi jika ia berteman di dunia maya dengan orang-orang yang tak baik akhlaknya, dampaknya akan sangat buruk bagi anak-anak kita. Lakukan komunikasi yang baik, dan jika itu tak berhasil, silahkan ambil gadget tersebut dari anak-anak kita.


Berikut merupakan kata baku pada kutipan teks di atas, yaitu ....

a. tau
[Jawaban Benar]

b. negative
[Jawaban Salah]

c. silahkan
[Jawaban Salah]

d. mempengaruhi
[Jawaban Salah]



21. Bacalah kutipan teks drama berikut!


Pada hari Rabu Gina, Sinta, Putri, dan Nia membersihkan kelas karena hari Rabu adalah jadwal piket mereka.


Gina : Sinta..tolong kamu hapus papan tulis itu!

Sinta : Oke..Gina, tapi muka kamu kok pucat? (sambil menghapus papan tulis)

Gina: Perut aku lagi sakit

Putri: Ya sudah aku antar kamu ke ruang UKS ya?

Gina: Aduhhh..gimana ya? (kebingungan)

Putri: Sudahlah, aku antar kamu...ayo..

Gina: Tapi..tapi..

Putri: Daripada kamu makin kesakitan? Gak perlu khawatir di UKS ada obat sakit perut.

Gina: Ya sudahhh..aku mau ke UKS..


Tokoh pada kutipan teks drama tersebut adalah ....

a. Gina, Sinta, dan Nia
[Jawaban Salah]

b. Sinta, Gina, dan Putri
[Jawaban Benar]

c. Putri, Nia, dan Sinta
[Jawaban Salah]

d. Nia, Sinta, Gina, dan Putri
[Jawaban Salah]



22. Bacalah kutipan teks drama berikut!


Pada hari rabu Gina, Sinta, Putri, dan Nia membersihkan kelas karena hari Rabu adalah jadwal piket mereka.


Gina : Sinta..tolong kamu hapus papan tulis itu!

Sinta : Oke..Gina, tapi muka kamu kok pucat? (sambil menghapus papan tulis)

Gina: Perut aku lagi sakit

Putri: Ya sudah aku antar kamu ke ruang UKS ya?

Gina: Aduhhh..gimana ya? (kebingungan)

Putri: Sudahlah, aku antar kamu...ayo..

Gina: Tapi..tapi..

Putri: Daripada kamu makin kesakitan? Gak perlu khawatir di UKS ada obat sakit perut.

Gina: Ya sudahhh..aku mau ke UKS..


Latar kutipan teks drama tersebut adalah ....

a. hari rabu, kelas, mencemaskan
[Jawaban Benar]

b. pagi hari, kelas, membingungkan
[Jawaban Salah]

c. hari rabu, UKS, mencemaskan
[Jawaban Salah]

d. pulang sekolah, kelas, mengkhawatirkan
[Jawaban Salah]



23. Bacalah teks berikut!


Gunarto : (Memandang Ibu Lalu Bicara Dengan Suara Sesal) Ibu masih berfikir lagi...

Ibu : (Bicara Tanpa Melihat Gunarto) Malam Hari Raya Narto. Dengarlah suara bedug itu bersahut- sahutan.

(Gunarto Lalu Bergerak Mendekati Pintu)

Ibu : Pada malam hari raya seperti inilah Ayahmu pergi dengan tidak meninggalkan sepatah katapun.

Gunarto : (Agak Kesal) Ayah......

Ibu : Keesokan harinya Hari Raya, selesai sholat ku ampuni dosanya...

Gunarto : Kenapa masih Ibu ingat lagi masa yang lampau itu? Mengingat orang yang sudah tidak ingat lagi kepada kita?

Ibu : (Memandang Gunarto)Aku merasa bahwa ia masih ingat kepada kita.


Tema kutipan drama di atas adalah ....

a. persahabatan
[Jawaban Salah]

b. keluarga
[Jawaban Benar]

c. lingkungan
[Jawaban Salah]

d. kasih sayang
[Jawaban Salah]



24. Bacalah teks berikut!


Gunarto : (Memandang Ibu Lalu Bicara Dengan Suara Sesal) Ibu masih berfikir lagi...

Ibu : (Bicara Tanpa Melihat Gunarto) Malam Hari Raya Narto. Dengarlah suara bedug itu bersahut- sahutan.

(Gunarto Lalu Bergerak Mendekati Pintu)

Ibu : Pada malam hari raya seperti inilah Ayahmu pergi dengan tidak meninggalkan sepatah katapun.

Gunarto : (Agak Kesal) Ayah......

Ibu : Keesokan harinya Hari Raya, selesai sholat ku ampuni dosanya...

Gunarto : Kenapa masih Ibu ingat lagi masa yang lampau itu? Mengingat orang yang sudah tidak ingat lagi kepada kita?

Ibu : (Memandang Gunarto)Aku merasa bahwa ia masih ingat kepada kita.


Watak tokoh ibu pada kutipan drama di atas adalah ....

a. penyayang
[Jawaban Salah]

b. pemaaf
[Jawaban Benar]

c. penyabar
[Jawaban Salah]

d. rendah diri
[Jawaban Salah]



25. Bacalah teks berikut!


Gunarto : (Memandang Ibu Lalu Bicara Dengan Suara Sesal) Ibu masih berfikir lagi...

Ibu : (Bicara Tanpa Melihat Gunarto) Malam Hari Raya Narto. Dengarlah suara bedug itu bersahut- sahutan.

(Gunarto Lalu Bergerak Mendekati Pintu)

Ibu : Pada malam hari raya seperti inilah Ayahmu pergi dengan tidak meninggalkan sepatah katapun.

Gunarto : (Agak Kesal) Ayah......

Ibu : Keesokan harinya Hari Raya, selesai sholat ku ampuni dosanya...

Gunarto : Kenapa masih Ibu ingat lagi masa yang lampau itu? Mengingat orang yang sudah tidak ingat lagi kepada kita?

Ibu : (Memandang Gunarto)Aku merasa bahwa ia masih ingat kepada kita.


Kalimat yang dicetak miring di atas dinamakan....

a. prolog
[Jawaban Salah]

b. awancang
[Jawaban Salah]

c. kramagung
[Jawaban Benar]

d. epilog
[Jawaban Salah]



26. Bacalah kutipan teks drama berikut ini!


Mak Long : Ape hal yang kau kerjekan di sana tu, Amar?

Amar : Banyak, Mak Long. Peradaban mereka, ilmu-ilmu mereka, yang akhirnya bisa membuat Amar sampai seperti ini.

Kamelia : Bukankah cantik Eropa itu, Bang?

Amar : Cantik...luar biasa cantik..

Mak Long : Tapi seperti kata pepatah, meski dihujani emas di negeri orang, tak kan sama negeri sendiri...

Amar : Di sana, Amar rindu semuanya yang ada di sini. Tapi ketika di sini, Amar pun rindu di sana, Mak Long. Setiap tempat dibuat dengan gaya modern dan unik. Semua orang yang Amar kenal, pintar-pintar.

Mak Long : Bagaimana budi bahasamu di sana, Amar. Tetap kah kau jaga adat pekerti orang Melayu? Tak banyak anak rantau yang berhasil seperti kau, Amar. Bersyukurlah kau...

Amar : Iye, Mak Long...


Amanat yang terdapat pada kutipan teks di atas adalah ....

a. bercita-citalah yang tinggi agar bisa berguna bagi nusa dan bangsa.
[Jawaban Salah]

b. berusaha dengan sungguh-sungguh pasti berhasil.
[Jawaban Salah]

c. jangan pernah meninggalkan adat dan budi pekerti bangsa sendiri.
[Jawaban Benar]

d. kita harus bersyukur dengan nikmat yang Tuhan berikan.
[Jawaban Salah]



27. Bacalah kutipan teks drama berikut ini!


Mak Long : Ape hal yang kau kerjekan di sana tu, Amar?

Amar : Banyak, Mak Long. Peradaban mereka, ilmu-ilmu mereka, yang akhirnya bisa membuat Amar sampai seperti ini.

Kamelia : Bukankah cantik Eropa itu, Bang?

Amar : Cantik...luar biasa cantik..

Mak Long : Tapi seperti kata pepatah, meski dihujani emas di negeri orang, tak kan sama negeri sendiri...

Amar : Di sana, Amar rindu semuanya yang ada di sini. Tapi ketika di sini, Amar pun rindu di sana, Mak Long. Setiap tempat dibuat dengan gaya modern dan unik. Semua orang yang Amar kenal, pintar-pintar.

Mak Long : Bagaimana budi bahasamu di sana, Amar. Tetap kah kau jaga adat pekerti orang Melayu? Tak banyak anak rantau yang berhasil seperti kau, Amar. Bersyukurlah kau...

Amar : Iye, Mak Long...


Maksud kalimat yang dicetak miring pada teks di atas adalah ....

a. sebaik apa pun negeri orang, tetap tidak sebaik negeri sendiri.
[Jawaban Benar]

b. pergi mencari penghidupan yang lebih baik meski harus ke negeri orang.
[Jawaban Salah]

c. kelakuan seseorang menunjukkan tinggi rendahnya budi pekerti.
[Jawaban Salah]

d. seseorang yang baik meski tidak kaya lebih berharga dan mulia daripada orang kaya yang jahat dan jahil.
[Jawaban Salah]



28. Bacalah kutipan teks berikut ini!


(1) Maya : Pokoknya, Ibu harus setuju!

(2) Ibu : (menarik napas panjang kecewa) Dengan apa ibu membayarnya?

(3) Maya : (terkejut dan gugup) Kan masih lama, bu.

(4) Ibu : Biaya kursus cukup besar, Maya.

(5) Maya : Iya deh, Maya turuti nasihat Ibu.

(6) Ibu : (dengan tersenyum) Nah, begitu. Ini baru putri Ibu.


Penulisan kata sapaan yang tepat pada kutipan teks drama di atas ditunjukkan oleh nomor ....

a. (1)
[Jawaban Benar]

b. (2)
[Jawaban Salah]

c. (3)
[Jawaban Salah]

d. (4)
[Jawaban Salah]



29. Bacalah kutipan teks berikut ini!


(1) Maya : Pokoknya, Ibu harus setuju!

(2) Ibu : (menarik napas panjang kecewa) Dengan apa ibu membayarnya?

(3) Maya : (terkejut dan gugup) Kan masih lama, bu.

(4) Ibu : Biaya kursus cukup besar, Maya.

(5) Maya : Iya deh, Maya turuti nasihat Ibu.

(6) Ibu : (dengan tersenyum) Nah, begitu. Ini baru putri Ibu.


Kalimat tak langsung yang tepat berdasarkan kalimat nomor (2) adalah ....

a. Ibu bertanya kepada Maya dengan apa ibu membayarnya.
[Jawaban Salah]

b. “Dengan apa ibu membayarnya?” tanya Ibu dengan menarik nafas panjang kecewa.
[Jawaban Salah]

c. Sambil menarik nafas panjang kecewa, ibu bertanya dengan apa beliau membayarnya.
[Jawaban Benar]

d. Dengan menarik nafas panjang kecewa ibu bertanya dengan apa ibu membayarnya.
[Jawaban Salah]



30. Bacalah kutipan teks berikut ini!


(1) Maya : Pokoknya, Ibu harus setuju!

(2) Ibu : (menarik napas panjang kecewa) Dengan apa ibu membayarnya?

(3) Maya : (terkejut dan gugup) Kan masih lama, bu.

(4) Ibu : Biaya kursus cukup besar, Maya.

(5) Maya : Iya deh, Maya turuti nasihat Ibu.

(6) Ibu : (dengan tersenyum) Nah, begitu. Ini baru putri Ibu.


Kata kerja yang menggambarkan suatu peristiwa pada kutipan teks drama di atas adalah ....

a. menarik napas, terkejut, tersenyum
[Jawaban Benar]

b. membayarnya, turuti, tersenyum
[Jawaban Salah]

c. terkejut, gugup, tersenyum
[Jawaban Salah]

d. menarik napas, membayarnya, turuti
[Jawaban Salah]



Demikian Kumpulan Soal MATERI KELAS VIII.2 Terbaru dengan Kunci Jawaban, Semangat Belajar Sob

Kelas 8 Kumpulan Soal Pendidikan
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar
komentar teratas
Terbaru dulu
Daftar Isi
Tautan berhasil disalin.